Muara Teweh (Antara Kalteng)-Sebanyak 6.000 peserta dari SD, SLTP dan SLTA di Kabupaten Barito Utara memeriahkan pawai malam takbiran dengan jalan kaki bernuasa Islami memeriahkan Idul Adha 1438 hijriyah yang di lepas Bupati H Nadalsyah di kawasan Water Foront City Jalan Panglima Batur MUara Teweh, Kamis malam.
Bupati Barito Utara H. Nadalsyah sebelum melepas bendera Start tanda dimulainya pawai takbiran terlebih dahulu membaca Takbir, Tahmid dan Tahlil mengagungkan kemuliaan Allah SWT /Tuhan yang Maha Esa dengan harapan semoga Kabupaten Barito Utara diberikan kesuburan sumber daya alam dan diberikan kekuatan dan kecerdasan sumber daya manusia yang beriman dan beraqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa serta kabupaten yang aman, tentram dan penuh berkah.
Ketua Panitia Hari Besar Islam setempat, H Yaser Rapat dalam laporannya yang dibacakan H. Fahri Fauzi mengatakan tujuan kegiatan ini bertujuan memeriahkan dan menyemarakkan Hari Raya Idul Adha 1437 H dan syiar Islam di Bumi iya Mulik Bengkang Turan.
"Rute atau tempat start dan finish pawai takbiran 'Hari Raya Haji' tahun ini berada di kawasan water front city di Jalan Panglima Batur Muara Teweh," katanya.
Para peserta menempuh rute dari kawasan WFC Jalan Panglima Batur menuju Mapolres Barito UTara, kemudian belok kiri Jalan Sengaji Hulu dan terus ke Jalan Sengaji Hilir, selanjutnya ke Jalan Mangkusari, kemudian belok kiri ke Jalan Pangeran Antasari hingga berakhir kembali ke WFC.
Malam takbiran pengawalan dari aparat ini berlangsung dengan aman dan tertib
Salah satu warga Alwandi menyambut baik diselenggarakan kegiatan ini selain syiar islam, kegiatan ini juga bertujuan menjalin silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat dan keakrapan masyarakat dengan masyarakat juga membuka mindset pelajar untuk berkreasi.