Palangka Raya (ANTARA) - Pimpinan dan Anggota tim reses DPRD Kalimantan Tengah di daerah pemilihan III meminta agar proyek multiyears yang telah diprogramkan pemerintah provinsi, harus tetap ada dan dilanjutkan.
Permintaan tersebut merupakan tindaklanjut dari aspirasi serta usulan dari pemerintah dan masyarakat yang ada di Kabupaten Lamandau, kata anggota tim reses dapil III DPRD Kalteng Sugiyarto melalui pesan singkat yang diterima wartawan di Palangka Raya, Kamis.
"Mereka, termasuk Bupati Lamandau, pada dasarnya paham dan tidak mempermasalahkan adanya pemotongan anggaran. Tapi, mereka tetap mengharapkan proyek multiyears provinsi tetap ada di Lamandau," beber dia.
Selain itu, lanjut Anggota Komisi 1 DPRD Kalteng itu, usulan masyarakat itu juga sesuai dengan janji Gubernur Kalteng Sugianto Sabran saat melaksanakan kunjungan kerja ke kabupaten tersebut belum lama ini.
Mantan Wakil Bupati Lamandau dua periode itu mengatakan, masyarakat di Kabupaten setempat juga ada menyampaikan permohonan agar proyek-proyek bantuan dari APBD provinsi untuk perbaikan rumah ibadah, tetap dapat dilanjutkan.
"Banyak rumah ibadah di Kabupaten Lamandau yang pengerjaannya sudah dilaksanakan tahun sebelumnya, tapi memang sampai sekarang masih ada yang belum selesai. Jadi, wajar ada permohonan masyarakat tersebut," kata Sugiyarto.
Baca juga: Pansus DPRD temukan anak pejabat Pemprov Kalteng dapat BLT
Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu mengatakan, untuk penanggulangan pandemi COVID-19, Pemkab Lamandau telah menyediakan anggaran sebesar Rp 83 miliar. Hanya, anggaran tersebut tetap dianggap belum mampu secara optimal menangani dan menanggulangi pandemi itu.
Untuk itu, Pemkab Lamandau berharap Pemprov Kalteng tetap memberikan bantuan-bantuan pada penanganan selanjutnya, terlebih untuk peralatan medis yang merupakan prioritas.
"Tidak hanya itu, bantuan sosial juga diharapkan terus berlanjut di Lamandau," demikian Sugiyarto.
Tim reses dapil III DPRD Kalteng meliputi Kobar, Lamandau dan Sukamara terbagi dalam dua kelompok. Di mana kelompok I yang terdiri dari Jubair Arifin, Bryan Iskandar dan Mariyani Sabran reses di wilayah Kobar. Dan, kelompok II terdiri dari Sugiyarto dan Heri Santoso.
Baca juga: Tak hanya serap aspirasi, DPRD Kalteng manfaatkan reses salurkan APD
Baca juga: DPRD Kalteng tinjau sekber penanganan dampak sosial pandemi COVID-19 Barsel
Baca juga: Pansus Pengawasan COVID-19 DPRD Kalteng gandeng KPK
Baca juga: Mantapkan kinerja, Pansus COVID-19 DPRD Kalteng berkoordinasi dengan parpol
Permintaan tersebut merupakan tindaklanjut dari aspirasi serta usulan dari pemerintah dan masyarakat yang ada di Kabupaten Lamandau, kata anggota tim reses dapil III DPRD Kalteng Sugiyarto melalui pesan singkat yang diterima wartawan di Palangka Raya, Kamis.
"Mereka, termasuk Bupati Lamandau, pada dasarnya paham dan tidak mempermasalahkan adanya pemotongan anggaran. Tapi, mereka tetap mengharapkan proyek multiyears provinsi tetap ada di Lamandau," beber dia.
Selain itu, lanjut Anggota Komisi 1 DPRD Kalteng itu, usulan masyarakat itu juga sesuai dengan janji Gubernur Kalteng Sugianto Sabran saat melaksanakan kunjungan kerja ke kabupaten tersebut belum lama ini.
Mantan Wakil Bupati Lamandau dua periode itu mengatakan, masyarakat di Kabupaten setempat juga ada menyampaikan permohonan agar proyek-proyek bantuan dari APBD provinsi untuk perbaikan rumah ibadah, tetap dapat dilanjutkan.
"Banyak rumah ibadah di Kabupaten Lamandau yang pengerjaannya sudah dilaksanakan tahun sebelumnya, tapi memang sampai sekarang masih ada yang belum selesai. Jadi, wajar ada permohonan masyarakat tersebut," kata Sugiyarto.
Baca juga: Pansus DPRD temukan anak pejabat Pemprov Kalteng dapat BLT
Politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu mengatakan, untuk penanggulangan pandemi COVID-19, Pemkab Lamandau telah menyediakan anggaran sebesar Rp 83 miliar. Hanya, anggaran tersebut tetap dianggap belum mampu secara optimal menangani dan menanggulangi pandemi itu.
Untuk itu, Pemkab Lamandau berharap Pemprov Kalteng tetap memberikan bantuan-bantuan pada penanganan selanjutnya, terlebih untuk peralatan medis yang merupakan prioritas.
"Tidak hanya itu, bantuan sosial juga diharapkan terus berlanjut di Lamandau," demikian Sugiyarto.
Tim reses dapil III DPRD Kalteng meliputi Kobar, Lamandau dan Sukamara terbagi dalam dua kelompok. Di mana kelompok I yang terdiri dari Jubair Arifin, Bryan Iskandar dan Mariyani Sabran reses di wilayah Kobar. Dan, kelompok II terdiri dari Sugiyarto dan Heri Santoso.
Baca juga: Tak hanya serap aspirasi, DPRD Kalteng manfaatkan reses salurkan APD
Baca juga: DPRD Kalteng tinjau sekber penanganan dampak sosial pandemi COVID-19 Barsel
Baca juga: Pansus Pengawasan COVID-19 DPRD Kalteng gandeng KPK
Baca juga: Mantapkan kinerja, Pansus COVID-19 DPRD Kalteng berkoordinasi dengan parpol