Sukamara (ANTARA) - Wakil Bupati Sukamara, Kalimantan Tengah Ahmadi memantau langsung tes cepat massal di Pasar Saik yang dilakukan sebagai persiapan penerapan tatanan kehidupan baru.

"Kami berharap seluruh warga khususnya yang berada di pasar selalu diberikan kesehatan yang menjadi modal penting melakukan aktivitas apa pun," katanya di Sukamara, Jumat.

Ia menyampaikan agar pedagang dan pengunjung pasar tidak takut terhadap tes cepat massal. Hal itu hanya sebagai alat ukur dalam rangka persiapan menuju tatanan kehidupan baru di Sukamara.

"Harapan saya, InshaAllah tidak ada kasus positif lagi di Sukamara, tetapi untuk meyakinkan maka tetap dilakukan tes cepat," jelasnya.

Pihaknya mengingatkan, setelah tes cepat walaupun hasilnya non reaktif, pedagang tetap selalu melaksanakan protokol kesehatan secara disiplin tanpa terkecuali.

"Sekali lagi saya sampaikan agar masyarakat jangan takut mengikuti tes cepat dan semoga Sukamara tetap zona hijau," katanya.

Pewarta : Sigit Widiyono
Uploader : Admin 4
Copyright © ANTARA 2024