Selain penumpukan sisa makanan, ini deretan penyebab bau mulut

Rabu, 22 Juli 2020 13:58 WIB

Jakarta (ANTARA) - Bau mulut dapat mengurangi rasa percaya diri apalagi jika terjadi saat wawancara kerja atau kencan pertama, namun penelitian menunjukkan bahwa lebih dari 50 persen orang pernah mengalaminya.

Bau mulut setelah bangun tidur di pagi hari adalah hal yang wajar, tetapi jika terjadi terus-menerus bisa jadi menjadi tanda dari masalah kesehatan yang serius.

Dilansir Boldsky, Rabu, bau mulut atau yang disebut halitosis biasanya disebabkan oleh masalah kebersihan gigi atau mulut kering. Penyebab bau mulut pun beragam mulai dari penumpukan makanan hingga penyakit gusi. Berikut ini adalah beberapa penyebab umum dari bau mulut.

Makanan
Makanan berbau tajam seperti bawang putih, bawang bombay, keju, makanan pedas dan rempah-rempah dapat menyebabkan bau mulut. Setelah makanan tersebut dicerna, mereka memasuki aliran darah dan beralih ke paru-paru.

Baca juga: Bau mulut saat puasa? Ini alasannya

Inilah yang menghasilkan bau tak sedap yang memengaruhi napas Anda dan dapat berlangsung selama beberapa jam. Minum-minuman asam seperti kopi dapat meninggalkan bau yang tersisa di mulut Anda.

Kurang menjaga kebersihan mulut
Penumpukan partikel makanan di gigi dan penumpukan plak di gigi dan lidah menyebabkan bau mulut yang tidak sedap. Menyikat atau membersihkan gigi setelah makan dapat membantu menghilangkan sisa-sisa makanan dan mencegah penumpukan plak di mulut sehingga mencegah kerusakan gigi dan penyakit gusi.

Mulut kering
Air liur membantu membersihkan mulut Anda dan membuatnya tetap lembab. Ketika tubuh tidak menghasilkan air liur yang cukup, napas Anda mulai berbau tidak sedap. Mulut kering dapat terjadi akibat tidur dengan mulut terbuka, masalah kelenjar liur atau minum obat tertentu.

Produk tembakau
Merokok dan mengunyah tembakau juga dapat menyebabkan bau mulut.

Baca juga: Penyebab dan cara atasi bau mulut seperti urine

Alkohol
Minum alkohol dapat menghasilkan bau mulut yang berbeda dan dapat bertahan selama beberapa jam.

Infeksi saluran pernapasan
Ini dapat menyebabkan bau mulut yang buruk karena sekresi hidung atau sinus yang mengalir ke orofaring.

Obat-obatan
Obat-obatan tertentu dapat mengurangi saliva di mulut Anda dan menyebabkan bau tak sedap. Misalnya, obat antidepresan, diuretik, antihipertensi, dan antipsikotik.

Gigi palsu atau kawat gigi
Kawat gigi yang tidak bersih juga dapat menyebabkan bau mulut.

Penyakit
Bau mulut tak sedap juga bisa menjadi pertanda beberapa penyakit mendasar seperti diabetes, penyakit refluks gastroesofageal (GERD), kanker mulut, gagal ginjal, dan gagal hati.

Baca juga: Jangan gunakan obat kumur terlalu sering

Baca juga: Bau mulut? Usir dengan cara ampuh ini

Baca juga: Makanan ini sebabkan nafas dan mulut bau

Pewarta : Maria Cicilia
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Berikut 4 hal penyebab bau mulut meskipun sudah menyikat gigi

14 May 2024 13:07 Wib

Bau asap karhutla menyengat usai diguyur hujan di Palangka Raya

09 October 2023 1:29 Wib

Bau kabut asap karhutla terasa menyengat di Palangka Raya saat pagi hari

26 September 2023 21:50 Wib

Benarkah bau badan jadi alasan nyamuk lebih suka gigit seseorang?

14 July 2023 8:27 Wib

Cara mengolah daging kambing agar tak berbau 'prengus'

29 June 2023 16:20 Wib
Terpopuler

Legislator Gumas dukung 10 program pokok PKK

Kabar Daerah - 16 May 2024 13:11 Wib

Pemkab Barito Utara dapat 3.424 formasi untuk rekrutmen CPNS dan PPPK

Kabar Daerah - 15 May 2024 16:41 Wib

Masyarakat Sebangau Kuala harapkan program peningkatan ekonomi

Kabar Daerah - 21 jam lalu

Halikinnor santai tanggapi langkah Irawati mendaftar ke sejumlah parpol

Kabar Daerah - 16 May 2024 7:06 Wib

Pendaftar bakal paslon perseorangan Bupati-Wakil Bupati Katingan nihil

Kabar Daerah - 14 May 2024 5:41 Wib