Tips cegah 'overheating' pada ponsel pintar

Senin, 19 April 2021 11:58 WIB

Jakarta (ANTARA) - Menggunakan ponsel pintar terlalu lama terkadang bisa membuat ponsel menjadi panas atau overheat. Perusahaan teknologi OPPO pada Senin membagikan sejumlah kiatnya untuk mencegah ponsel panas berlebihan. Berikut rangkumannya

Istirahatkan smartphone
Ucapkan selamat tinggal untuk sementara pada laman media sosial dan biarkan ponsel beristirahat. Cara ini setidaknya bisa mendinginkan ponsel, karena cahaya lampu di layar tidak menyala.

Simpan di tempat teduh
Hindari meletakkan ponsel di bawah sinar matahari langsung, terutama pada siang hari yang sangat panas. Ponsel rentan terhadap cuaca dan akan mati secara otomatis setelah suhu internal mencapai titik tertentu.

Baca juga: Selama pandemi, pengguna OPPO meningkat 40 persen

Turunkan tingkat kecerahan layar
Semakin tinggi tingkat kecerahan layar telepon, maka semakin banyak pula kapasitas daya baterai yang diperlukan. Hal ini berimbas pada penggunaan energi yang besar sehingga menyebabkan panas di bodi ponsel.

Tutup aplikasi game
Membuka aplikasi mobile game biasanya menguras lebih banyak daya baterai. Jika aktivitas ini dilakukan dalam waktu lama maka mungkin saja menyebabkan kinerja prosesor ponsel menjadi berat dan panas.

Untuk mencegah panas berlebih atau overheating di ponsel yang digunakan untuk bermain game dalam waktu lama, OPPO menghadirkan teknologi Multi-Cooling System di OPPO Reno5.

Pengguna tidak perlu khawatir lagi ponsel akan mudah mengalami panas. Teknologi pendingin ini mampu meningkatkan efisiensi pembuangan panas sebesar 30 persen akibat penggunaan aplikasi berat dalam waktu lama.

Teknologi di OPPO Reno5 F tersebut mampu membaca dan menganalisis data dari sensor suhu yang terletak pada bagian dalam, lalu menggunakannya untuk memperkirakan suhu penutup belakang ponsel hingga 1,5 derajat Celcius.

OPPO Reno5 F juga memiliki pengontrol suhu pintar yang dapat menyeimbangkannya dengan kinerja ponsel berdasarkan skenario penggunaan ponsel sehari-harinya. Fitur Multi-Cooling System memiliki peran yang cukup besar untuk menjaga suhu tetap stabil ketika game dijalankan dalam waktu yang lama.

Baca juga: Lima komponen penting untuk tunjang 'gaming' di ponsel

Baca juga: Deretan ponsel yang rilis di Indonesia sepanjang Maret 2021

Baca juga: Harga dan spesifikasi dari Oppo Reno5 5G

Pewarta : Arnidhya Nur Zhafira
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Tips kelola stres lewat kualitas tidur lebih baik

30 April 2024 9:13 Wib

Psikolog bagikan tips untuk mengatasi kekecewaan akibat kekalahan

24 April 2024 16:51 Wib

Berikut tips jitu menjalani bisnis di era digital

23 April 2024 17:48 Wib

Pakar bagikan tips agar masyarakat tak tertipu AI saat belanja daring

21 April 2024 20:16 Wib

Tips hindari penurunan energi di sore hari

18 April 2024 17:30 Wib
Terpopuler

Kalteng harus berani mencari pemimpin terbaik di Pilkada 2024

Kabar Daerah - 29 April 2024 15:52 Wib

Dokter Anak : Hindari pemberian paracetamol pada anak usai imunisasi

Lifestyle - 30 April 2024 17:43 Wib

Diduga peras investor Rp10 M, Kejati Bali OTT Bendesa Adat Berawa

Kabar Daerah - 03 May 2024 15:22 Wib

Jubair Arifin siap maju Pilkada di Kotawaringin Barat

Kabar Daerah - 27 April 2024 17:32 Wib

Performa Sancho bawa Dortmund menang atas PSG di leg pertama

Olahraga - 02 May 2024 8:57 Wib