Video TikTok akan berdurasi 5 menit?

Jumat, 27 Agustus 2021 15:27 WIB

Jakarta (ANTARA) - Platform TikTok yang terkenal dengan video singkatnya, menguji coba durasi video hingga lima menit.

Laman Cnet mengutip cuitan dari ahli media sosial Matt Navarra, yang mendapatkan notifikasi TikTok bisa menampung video berdurasi 5 menit.

"Unggah video sampai 5 menit dari perangkat Anda. Pastikan Anda menggunakan TikTok versi terbaru sebelum mencoba fitur di aplikasi atau tiktok.com," demikian bunyi notifikasi yang diunggan di akun Twitter @MattNavarra.

TikTok belum berkomentar atas temuan ni.

Pada Desember lalu, TikTok menguji coba video berdurasi 60 menit, kemudian, pada Juli lalu, mereka meluncurkan durasi video hingga tiga menit.

Video singkat di berbagai platform media sosial terus mengalami pertambahan durasi. Instagram, yang memiliki Reels, menambah durasi dari 15 detik ke 30 detik pada September lalu.

Pada bulan Juli kemarin, Instagram Reels akhirnya bisa memutar video hingga 60 detik.

Navarra juga menemukan TikTok sedang bereksperimen dengan video berdurasi 10 menit.

Baca juga: Ini kiat pelaku UMKM manfaatkan platform TikTok promosikan produknya

Baca juga: Shopify dan TikTok jalin kerjasama

Baca juga: TikTok akan perketat kontrol privasi pengguna remaja

Pewarta : Natisha Andarningtyas
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Disdik telusuri video pornografi diduga pelajar Kotim

05 May 2024 16:53 Wib

Lay Zhang luncurkan video musik 'Psychic' berlatarkan negara Dubai

29 April 2024 8:47 Wib

Video Aceh nyatakan keluar dari Indonesia setelah penetapan Prabowo presiden adalah hoaks!

26 April 2024 8:48 Wib

X segera merilis aplikasi TV yang suguhkan konten video

25 April 2024 11:36 Wib

Taylor Swift luncurkan cuplikan video 'Fortnight' bersama Post Malone

19 April 2024 8:53 Wib
Terpopuler

Dokter Anak : Hindari pemberian paracetamol pada anak usai imunisasi

Lifestyle - 30 April 2024 17:43 Wib

Dortmund menang telak atas Augsburg

Olahraga - 05 May 2024 7:28 Wib

Diduga peras investor Rp10 M, Kejati Bali OTT Bendesa Adat Berawa

Kabar Daerah - 03 May 2024 15:22 Wib

Performa Sancho bawa Dortmund menang atas PSG di leg pertama

Olahraga - 02 May 2024 8:57 Wib

DPRD Kalteng minta hasil reses perseorangan ditindaklanjuti pemprov

Kabar Daerah - 10 jam lalu