Berikut tips berkendara aman saat musim hujan

Senin, 31 Januari 2022 12:27 WIB

Jakarta (ANTARA) - Setiap pengendara, baik mobil maupun motor, memerlukan konsentrasi dan selalu berhati-hati saat berlalu lintas, khususnya pada musim hujan.

Tidak hanya fisik pengemudi yang prima, namun kondisi kendaraan juga harus dijaga, terutama pada setiap komponen penting yang mempengaruhi keselamatan. Berikut tiga kiat berkendara aman menurut PT Astra Daiahtsu Motor (ADM) dalam keterangan resminya dikutip Senin.

1. Persiapan diri

Hal yang terpenting saat sebelum berkendara, para dirver harus pastikan kondisi kesehatan tubuhnya, karena merupakan aspek terpenting dalam beraktivitas terlebih ketika akan berkendara.

Para dirver juga harus senantiasa membawa dan menyiapkan payung di dalam mobil, karena tempat tujuan tidak selalu memiliki pelindung atap kanopi, sehingga dapat melindungi tubuh dari guyuran air hujan ketika turun dari mobil.

Membawa atau menggunakan baju hangat ketika akan berkendara. Untuk berjaga-jaga, Anda juga dapat menyediakan alas kaki atau sandal cadangan di dalam mobil.

Baca juga: Tips memilih jas hujan yang tepat

2. Persiapan kendaraan

Sang driver juga harus senantiasa memeriksakan kondisi ban mobilnya, jika karet ban sudah tipis sebaiknya segera ganti.

Alur ban yang masih baik membantu kita untuk terhindar dari risiko melayang di atas air (aquaplaning) dan tergelincir (slip) ketika hujan.

Cek kondisi karet wiper. Komponen ini sangat penting dalam menyapu air terutama bagian kaca depan demi menjaga visibilitas Sahabat dalam berkendara. Periksalah
komponen ini secara berkala, dan gantilah dengan yang baru di bengkel resmi bila kondisi sudah getas dan sapuannya tidak bersih.

Pastikan semua lampu kendaraan berfungsi dengan baik. Komponen ini akan sangat membantu dalam memberikan visibilitas baik bagi Sahabat atau pun pengendara lainnya.

3. Selama berkendara

Nyalakan lampu ketika hujan deras, karena pandangan di jalanan biasanya kurang jelas, sehingga lampu kendaraan akan membantu Sahabat dan memberi tanda untuk pengendara di sekitar.

Menjaga jarak, dan kecepatan dengan kendaraan lain agar dapat bereaksi terhadap manuver pengendara lain yang mendadak, terutama ketika menghindari genangan air yang dapat menyebabkan mobil melayang di atas air (aquaplanning).

Yang terpenting untuk diketahui adalah, tidak menyalakan lampu hazard ketika hujan. Hal itu dapat mengganggu konsentrasi dan menyulitkan pandangan pengendara lain, khususnya di belakang kita yang dapat mengurangi kepekaan saat akan memperlambat, dan berpindah jalur atau berbelok arah.

Bila harus melewati jalan yang tergenang, jangan panik tetap tenang, pakai gigi rendah dan RPM yang stabil.

Baca juga: Jangan nyalakan lampu hazard saat hujan, ini alasannya

Baca juga: Cek komponen ini bila ingin berkendara di musim hujan

Baca juga: Kiat berkendara aman hadapi 'aquaplaning' di musim hujan

Pewarta : Chairul Rohman
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Peserta didik di Kota Palangka Raya diminta waspadai wabah saat musim hujan

17 October 2024 18:27 Wib

Waspada kemunculan buaya di musim kawin

12 October 2024 7:40 Wib

Memasuki musim hujan, BPBD Kotim bersiap hadapi bencana banjir

10 October 2024 21:35 Wib

Kotim mulai dilanda musim hujan, diperkirakan berlangsung 10 bulan

07 October 2024 18:16 Wib

John Hardy hadirkan koleksi perhiasan baru untuk musim gugur 2024

07 October 2024 15:20 Wib

MotoGP umumkan kalender sementara untuk balapan 2025

27 September 2024 7:31 Wib

Peserta didik di Palangka Raya diminta jaga kesehatan selama musim kemarau

24 September 2024 14:58 Wib

Serial 'Emily in Paris' akan lanjut ke musim kelima

17 September 2024 8:21 Wib
Terpopuler

Benarkah Jokowi dan Prabowo menyanyikan lagu Cinta dan Permata? Ini faktanya

Kabar Daerah - 15 October 2024 12:02 Wib

Razak-Sri Suwanto fokus buka lapangan kerja, tingkatkan pertumbuhan UMKM

Kabar Daerah - 16 October 2024 12:43 Wib

Distribusi surat suara nasional untuk pilkada sudah 50 persen

Nasional - 17 October 2024 16:02 Wib

PLN pastikan bertransaksi di PLN Mobile lebih murah dan mudah

Kabar Daerah - 9 jam lalu

Apa bahaya dari telur yang terkontaminasi salmonella?

Lifestyle - 13 October 2024 19:24 Wib