Kasongan (ANTARA) - Bupati Katingan Provinsi Kalimantan Tengah, Sakariyas secara resmi mengukuhkan sebanyak 66 siswa-siswi sebagai Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang diharapkan sukses menjalankan tugas mengibarkan bendera merah putih pada upacara HUT ke-77 Kemerdekaan RI pada 17 Agustus.  

"Pertanggungjawabkan kehormatan dan kepercayaan ini serta laksanakan tugas dengan sebaik-baiknya karena tidak semua orang mendapatkan kesempatan untuk melaksanakan tugas yang mulia ini," kata Sakariyas di Kasongan, Senin.

Hal tersebut disampaikannya saat memberikan sambutan pada upacara pengukuhan dan penutupan pendidikan dan pelatihan Paskibraka tingkat kabupaten Katingan 2022 yang dilaksanakan di gedung Salawah Kasongan.

Dia menjelaskan anggota Paskibraka yang terpilih merupakan pemuda pemudi yang sehari-harinya adalah pelajar setingkat SMA, SMK, MA sederajat yang ada di Katingan.

Sebelum diresmikan sebagai anggota Paskibraka, sebanyak 66 orang pemuda-pemudi tersebut telah lulus seleksi yang ketat. Saat pendidikan dan pelatihan, mereka diberikan beragam materi seperti pelatihan baris berbaris, teori dan pengetahuan wawasan kebangsaan selama 14 hari.

Baca juga: Berikut harapan bupati kepada kades hingga damang di Katingan

Pendidikan dan pelatihan Paskibraka merupakan kewajiban Pemkab Katingan dalam mewujudkan kesetiaan kepada bangsa dan negara Republik Indonesia.

Kegiatan itu juga sebagai program peningkatan sumber daya manusia terutama pemuda dan pelajar sesuai visi Katingan Bermartabat (Berbudaya, Maju, Religius, Terintegrasi, Berkesinambungan, Aman dan Terbuka) untuk mewujudkan masyarakat yang sejahtera.

"Program diklat tersebut juga merupakan upaya pemerintah daerah untuk menanamkan nilai-nilai persatuan dan kesatuan bangsa, peningkatan prestasi dan wawasan kepada pemuda agar menjadi warga negara yang disiplin dan berbudaya serta mampu menjadi pemimpin di masa depan," ucapnya.

Dalam kesempatan itu orang nomor satu di Katingan ini meminta para anggota Paskibraka supaya penuh percaya diri dalam melaksanakan tugas pengibaran dan penurunan bendera merah putih, baik sebagai pribadi maupun sebagai satuan pasukan.

"Apa yang kalian alami baik suka dan duka selama mengikuti diklat jadikanlah sebagai pengalaman dan bekal yang berharga untuk menapak perjuangan kehidupan kalian yang lebih baik di masa depan," demikian Sakariyas.

Baca juga: Pemkab-PBSI gelar kejuaraan bulu tangkis Bupati Katingan Cup 2022

Baca juga: Diskominfopersantik Katingan gelar survei isu publik terkait COVID-19

Baca juga: Kapolres Katingan instruksikan personel siaga bencana banjir

Pewarta : Fernando Rajagukguk
Uploader : Admin 2
Copyright © ANTARA 2024