Tamiang Layang (ANTARA) - Bupati Barito Timur, Kalimantan Tengah, Ampera AY Mebas menyatakan akan mengevaluasi kinerja para pejabat yang baru dilantik Jumat (26/8).

“Meski baru dilantik, kita akan mengevaluasi kinerja para pejabat tersebut beberapa bulan ke depan,” kata Ampera di Tamiang Layang, Sabtu.

Menurutnya, evaluasi dilakukan untuk menilai kinerja 130 pejabat yang baru dilantik untuk bisa bekerja sesuai tugas pokok dan fungsinya di lingkungan instansinya masing-masing.

Tak hanya sebatas itu, Ampera juga meminta seluruh pejabat baik eselon II, II dan IV menunjukkan kinerja terbaik, berdedikasi dan loyal dalam bekerja, untuk memberikan pelayanan publik berkualitas.

“Promosi, rotasi dan mutasi adalah hal yang biasa terjadi dalam sebuah organisasi karena itu merupakan tuntutan organisasi, dalam meningkatkan kualitas pelayanan terhadap masyarakat,” terang Ampera.

Dia meminta 130 pejabat yang baru diberikan amanah, segera menyesuaikan diri dan langsung bekerja dengan segala kesungguhan hati, keikhlasan serta prestasi kerja, mampu melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sebagaimana visi-misi daerah 2018-2023.

Menurutnya, mewujudkan visi misi daerah merupakan tanggung jawab semua pihak di Barito Timur, baik pemerintahan maupun non pemerintahan. Ini karena visi – misi daerah sudah menjadi Peraturan Daerah tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2018-2023.

Untuk mewujudkan itu, diperlu orang-orang yang mempunyai kompetensi, berintegritas, profesional, berkinerja tinggi dan mempunyai moralitas yang bagus serta mampu mengabdi, berkomitmen terhadap sumpah jabatan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab.

Ditambahkan Ampera, pelantikan susulan untuk mengisi pejabat pimpinan tinggi pratama, pejabat administrator yang kosong juga akan segera dilaksanakan.

Bupati Barito Timur, Ampera AY Mebas melantik dan mengambil sumpah janji 130 orang pejabat di lingkungan pemerintah kabupaten setempat, Jumat (26/8).

Sebanyak 130 orang pejabat yang dilantik itu terdiri dari empat orang eselon II B yakni Ina Karuniani Gandrung dari Inspektur menjadi Sekretaris DPRD Barito Timur, Bertolumeus dari Asisten I menjadi Kadishub, Berson dari Kadis PTSP menjadi Kadis Perdagangan, Koperasi dan UMKM, Rusdianor dari Asisten III menjadi Kadis Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana.

Sebanyak 23 orang Pejabat eselon IIIA, 50 orang pejabat eselon IIIB, 46 orang pejabat eselon IVA tiga orang eselon IVB dan empat orang jabatan fungsi tertentu.


Pewarta : Habibullah
Editor : Muhammad Arif Hidayat
Copyright © ANTARA 2025