Kuala Kapuas (ANTARA) - Bupati Kapuas, Kalimantan Tengah, Ben Brahim S Bahat, meminta turnamen sepak bola mini agar terus dan tetap dilaksanakan setiap tahunnya di daerah setempat.

"Karena di sinilah kita berkumpul untuk saling tukar menukar informasi dan memberikan masukan. Juga mengikat silaturahim kita untuk bersama membangun Kabupaten Kapuas yang kita cintai ini," kata Bupati Ben Brahim S Bahat di Kuala Kapuas, Rabu.

Hal itu disampaikan oleh orang nomor satu di Kabupaten Kapuas ini, saat membuka dua turnamen mini soccer yakni Bupati Kapuas Cup II dan Liga Desa di salah satu lapangan sepak bola mini soccer di Jalan Patih Rumbih Kota Kuala Kapuas.

Menurutnya, dengan adanya kejuaraan ini maka dapat semakin mempererat tali silaturahim satu sama lain. Selain itu, kegiatan ini bisa menggerakkan roda perekonomian di kabupaten setempat.

"Dampak dengan berkumpulnya orang banyak dari mana-mana maka multiplier efeknya sudah tentu kepada pedagang-pedagang UMKM," katanya

Sudah tentu, sambungnya, dengan diadakannya kejuaraan seperti ini diharapkan dapat melahirkan pemain-pemain yang handal untuk daerah.

"Ini harapan kita. Ini semuanya juga dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-217 Kota Kuala Kapuas dan HUT ke-72 Pemkab Kapuas," ucapnya.

Baca juga: Benang Bintik Carnaval Show tingkatkan rasa cinta masyarakat terhadap produk daerah

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Kapuas, Budi Kurniawan, yang juga selaku Panitia Pelaksana mengatakan, untuk Liga Desa yang sudah dimulai sejak tanggal 1 Maret 2023 lalu, diikuti 46 desa di daerah setempat, dan saat ini sudah sampai di babak final.

Sementara, untuk Bupati Kapuas Cup II yang diikuti 29 tim dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD), BUMN, dan instansi vertikal sudah dilaksanakan kick off sejak hari Minggu (13/3). Hingga Selasa malam, 14 Maret 2023 sudah masuk babak per 16 final, yang mana dibuka langsung oleh Bupati Kapuas, Ben Brahim S Bahat.

"Nanti rencananya babak final Liga Desa akan berbarengan dengan Bupati Cup II tanggal 19 Maret 2023," jelas Budi Kurniawan.

Budi mengharapkan untuk turnamen Liga Desa 2023, ke depannya desa-desa akan lebih banyak lagi yang ikut berpartisipasi.

Melalui turnamen yang dilaksanakan, ia menyampaikan terima kasih kepada Bupati Kapuas atas dukungan dan dorongannya, juga kepada seluruh tim yang sudah berpartisipasi di dua turnamen tersebut.

"Kami juga berterima kasih kepada seluruh Pemdes yang ikut aktif dalam kegiatan turnamen liga desa dengan motto kita mengeratkan solidaritas dan menguatkan soliditas," demikian Budi.

Baca juga: Diduga karena dendam, dua pemuda di Kapuas aniaya korban hingga tewas

Baca juga: Legislator Kapuas terus dukung sosialisasi pencegahan kenakalan remaja

Baca juga: Ratusan peserta dari berbagai kecamatan semarakkan festival seni budaya di Kapuas


Pewarta : All Ikhwan
Uploader : Admin 2
Copyright © ANTARA 2024