Ma'ruf Amin minta politikus tak bernafsu kampanye di tempat ibadah

Senin, 20 Maret 2023 17:18 WIB

Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma'ruf Amin meminta politikus dan relawan politik tidak mempunyai keinginan untuk berkampanye di tempat ibadah, khususnya masjid, selama bulan Ramadhan.

"Kepada pimpinan partai politik dan juga para relawannya, supaya tidak bernafsu untuk menjadikan masjid sebagai tempat kampanye," kata Ma'ruf Amin usai menghadiri peringatan Hari Desa Asri Nusantara 2023 di Desa Makmur, Pangkalan Kerinci, Pelalawan, Riau, Senin.

Sebagaimana tayangan video yang dipantau di Jakarta, Senin, Ma'ruf mengatakan tata cara pelaksanaan pemilu, termasuk masa pra-pemilu, sudah memiliki aturan jelas, yakni tempat ibadah, tempat pendidikan, lembaga pendidikan, dan kantor pemerintahan tidak boleh dijadikan tempat kampanye politik.

Baca juga: Bawaslu ingatkan Parpol tak boleh campur adukkan Ramadhan dengan kampanye

"Biarkan masjid untuk salat, untuk ibadah, untuk kegiatan sosial; supaya disterilkan dari kampanye," tegasnya.

Dia juga meminta pengurus tempat ibadah, khususnya masjid, untuk memastikan tidak ada kegiatan kampanye di tempat ibadahnya.

"Belum tentu di satu masjid itu aspirasi politiknya sama, sehingga bisa terjadi pembelahan-pembelahan," ujar Wapres.

Hadir mendampingi Wapres dalam keterangan pers ialah Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar, Gubernur Riau Syamsuar, serta Bupati Pelalawan H. Zukri.

Baca juga: Ma'ruf Amin : Jangan jadikan tempat ibadah lokasi kampanye Pemilu 2024

Baca juga: Kemenag ingatkan hindari politisasi agama dalam kampanye Pemilu 2024

Baca juga: Bawaslu kaji secara rutin pengawasan kampanye Pemilu 2024 di media sosial

Pewarta : Rangga Pandu Asmara Jingga
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Jokowi dan Ma'ruf Amin tak diundang PDI Perjuangan di Rakernas V

17 May 2024 15:05 Wib

Usulan kuota formasi 3.641 penghulu 2024 disetjui

08 May 2024 17:37 Wib

Relawan Prabowo-Gibran tak tolak partai pendukung AMIN bergabung koalisi pemerintahan

06 May 2024 14:06 Wib

Anies Baswedan akan jeda sebentar dari urusan politik usai Timnas AMIN bubar

30 April 2024 17:41 Wib

Timnas AMIN lakukan pembubaran di rumah Anies Baswedan

30 April 2024 14:43 Wib
Terpopuler

Alfian Mawardi ingin ikuti jejak orang tuanya membangun Kapuas

Kabar Daerah - 17 May 2024 20:18 Wib

Legislator Gumas dukung 10 program pokok PKK

Kabar Daerah - 16 May 2024 13:11 Wib

Pemkab Barito Utara dapat 3.424 formasi untuk rekrutmen CPNS dan PPPK

Kabar Daerah - 15 May 2024 16:41 Wib

Pj Bupati Katingan tekankan ASN harus terus tingkatkan kapasitas

Kabar Daerah - 17 May 2024 17:39 Wib

Masyarakat Sebangau Kuala harapkan program peningkatan ekonomi

Kabar Daerah - 16 May 2024 21:15 Wib