Palangka Raya (ANTARA) - Anggota DPR RI daerah pemilihan (dapil) Kalimantan Tengah Agustiar Sabran mengajak masyarakat menjaga iklim investasi di provinsi setempat, sehingga roda perekonomian terus berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan apapun.
"Mari kita jaga iklim investasi di Kalteng. Apabila iklim investasi kita baik dan tidak ada gangguan pembangunan di provinsi ini juga terus bergulir dengan baik pula," kata Agustiar usai menghadiri pertemuan dengan pemuda-pemudi serta masyarakat yang dilaksanakan Gubernur Kalteng Sugianto Sabran di Istana Isen Mulang, Kota Palangka Raya, Kamis.
Kakak kandung Gubernur Kalteng tersebut juga meminta kepada seluruh pemuda-pemudi dari berbagai organisasi kepemudaan dan masyarakat setempat, untuk menjaga keamanan dan ketertiban (kamtibmas) di provinsi yang berjuluk 'Bumi Tambun Bungai-Bumi Pancasila' tersebut.
Apalagi saat ini pembangunan di provinsi yang memiliki luas dua kali dari Pulau Jawa itu, terus berkembang dengan baik, terutama di bidang infrastruktur serta perekonomian daerah.
"Semoga saja pembangunan dan perekonomian di daerah kita terus berkembang setiap tahunnya, sehingga daerah kita juga menjadi provinsi yang maju dan tidak kalah dengan provinsi lain," bebernya.
Baca juga: 11 nakes Nusantara Sehat bantu penuhi pelayanan kesehatan Kalteng
Agustiar Sabran yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kalteng itu menambahkan, menjelang tahun politik 2024 masyarakat jangan mau diadu domba oleh oknum-oknum yang ingin melihat keharmonisan masyarakat terpecah belah.
Apalagi memasukkan isu-isu dari daerah lain ke Kalteng tentunya jangan sampai terpengaruh. Jika ada isu-isu yang dapat memecah belah ketentraman masyarakat, maka isu tersebut harus dengan cepat ditolak dan masyarakat diberikan pemahaman.
"Boleh saja isu tersebut bergulir di tengah masyarakat kita, namun jangan sampai masyarakat kita ikut terprovokasi dengan hal-hal yang tidak elok itu," tegasnya.
Berdasarkan pantauan di lapangan, silaturahim organisasi pemuda-pemudi dan organisasi masyarakat di Istana Isen Mulang tersebut berjalan dengan baik dan lancar.
Gubernur Kalteng memberikan arahan dan disambung dengan diskusi kecil terkait dari pembangunan provinsi setempat hingga terkait sumber daya alam yang dimiliki provinsi yang saat ini dipimpinnya untuk dijaga bersama.
Baca juga: Pemprov matangkan persiapan Gema Tabligh Akbar Kalimantan Tengah
Baca juga: Pemprov Kalteng pertegas komitmen bersama percepat penurunan stunting
Baca juga: Pemprov Kalteng bersama KPK berkolaborasi mewujudkan dunia usaha antikorupsi
"Mari kita jaga iklim investasi di Kalteng. Apabila iklim investasi kita baik dan tidak ada gangguan pembangunan di provinsi ini juga terus bergulir dengan baik pula," kata Agustiar usai menghadiri pertemuan dengan pemuda-pemudi serta masyarakat yang dilaksanakan Gubernur Kalteng Sugianto Sabran di Istana Isen Mulang, Kota Palangka Raya, Kamis.
Kakak kandung Gubernur Kalteng tersebut juga meminta kepada seluruh pemuda-pemudi dari berbagai organisasi kepemudaan dan masyarakat setempat, untuk menjaga keamanan dan ketertiban (kamtibmas) di provinsi yang berjuluk 'Bumi Tambun Bungai-Bumi Pancasila' tersebut.
Apalagi saat ini pembangunan di provinsi yang memiliki luas dua kali dari Pulau Jawa itu, terus berkembang dengan baik, terutama di bidang infrastruktur serta perekonomian daerah.
"Semoga saja pembangunan dan perekonomian di daerah kita terus berkembang setiap tahunnya, sehingga daerah kita juga menjadi provinsi yang maju dan tidak kalah dengan provinsi lain," bebernya.
Baca juga: 11 nakes Nusantara Sehat bantu penuhi pelayanan kesehatan Kalteng
Agustiar Sabran yang juga menjabat sebagai Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kalteng itu menambahkan, menjelang tahun politik 2024 masyarakat jangan mau diadu domba oleh oknum-oknum yang ingin melihat keharmonisan masyarakat terpecah belah.
Apalagi memasukkan isu-isu dari daerah lain ke Kalteng tentunya jangan sampai terpengaruh. Jika ada isu-isu yang dapat memecah belah ketentraman masyarakat, maka isu tersebut harus dengan cepat ditolak dan masyarakat diberikan pemahaman.
"Boleh saja isu tersebut bergulir di tengah masyarakat kita, namun jangan sampai masyarakat kita ikut terprovokasi dengan hal-hal yang tidak elok itu," tegasnya.
Berdasarkan pantauan di lapangan, silaturahim organisasi pemuda-pemudi dan organisasi masyarakat di Istana Isen Mulang tersebut berjalan dengan baik dan lancar.
Gubernur Kalteng memberikan arahan dan disambung dengan diskusi kecil terkait dari pembangunan provinsi setempat hingga terkait sumber daya alam yang dimiliki provinsi yang saat ini dipimpinnya untuk dijaga bersama.
Baca juga: Pemprov matangkan persiapan Gema Tabligh Akbar Kalimantan Tengah
Baca juga: Pemprov Kalteng pertegas komitmen bersama percepat penurunan stunting
Baca juga: Pemprov Kalteng bersama KPK berkolaborasi mewujudkan dunia usaha antikorupsi