Kim Woo-min raih gelar juara dunia renang gaya bebas 400m putra

Senin, 12 Februari 2024 15:34 WIB

Jakarta (ANTARA) - Perenang Korea Selatan Kim Woo-min menyabet medali emas gaya bebas 400m putra dalam kejuaraan renang dunia di Doha pada Minggu.

Kim membukukan waktu 3 menit 42,71 detik untuk mengungguli atlet Australia yang juara dunia 2023, Elijah Winnington, sedangkan perenang Jerman Lukas Martens menempati posisi ketiga.

AFP melaporkan pada Senin bahwa perenang berusia 22 tahun itu berada di jalur memecahkan rekor dunia yang dipegang Paul Biedermann saat memasuki 100m terakhir.

Namun dia tak berhasil mempertahankan kecepatannya sehingga finis dua detik lebih lambat dari pemegang rekor dunia asal Jerman itu yang menciptakan rekornya pada 2009.

Perenang Tunisia yang menjadi juara Olimpiade, Ahmed Hafnaoui,secara mengejutkan tersisih pada babak penyisihan ini dengan hanya menempati peringkat ke-17 sehingga kehilangan tempat dalam babak final.

Sementara itu, perenang Selandia Baru Erika Fairweather menjadi kampiun pada gaya bebas 400m putri dengan menyabet medali emas pada nomor ini.

Dia menyentuh dinding kolam renang dua detik lebih cepat dibandingkan perenang China Li Bingjie yang memperoleh medali emas, dan atlet Jerman Isabel Gose yang harus puas dengan medali perunggu.

Pewarta : Jafar M Sidik
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Berikut jadwal waji militer Woo Jin-young eks D1CE

25 February 2024 10:13 Wib

Cha Eun-woo & Sanha ASTRO bagikan video 'Last Christmas'

24 December 2023 15:13 Wib

Kim Woo-Bin dan Kim Sung-Kyun akan bintangi film komedi aksi

26 July 2023 16:38 Wib

Cha Eun Woo jadi duta merek Skechers

20 June 2023 12:49 Wib

Kim Woo-bin dan Suzy akan reuni di drama romantis

14 June 2023 10:57 Wib
Terpopuler

Dortmund menang telak atas Augsburg

Olahraga - 05 May 2024 7:28 Wib

Melalui PDI Perjuangan, Ketua KONI Kalteng maju jadi bacalon Wali Kota

Kabar Daerah - 08 May 2024 17:49 Wib

Diduga peras investor Rp10 M, Kejati Bali OTT Bendesa Adat Berawa

Kabar Daerah - 03 May 2024 15:22 Wib

PLN UID Kalselteng gelar GM Mengajar di momen Hardiknas

Kabar Daerah - 07 May 2024 16:38 Wib

DPRD Kalteng minta hasil reses perseorangan ditindaklanjuti pemprov

Kabar Daerah - 06 May 2024 17:16 Wib