Kuala Pembuang (ANTARA) -
Ketua DPRD Seruyan, Kalimantan Tengah Zuli Eko Prasetyo menekankan banyak sektor yang dapat diandalkan untuk dapat memacu perekonomian kabupaten setempat.
 
"Seruyan itu memiliki banyak sektor potensial, salah satunya adalah perikanan yang hingga kini banyak menopang perekonomian keluarga," kata Zuli Eko di Kuala Pembuang, Rabu.

Baca juga: PBS diminta dukung pengembangan SDM di Seruyan
 
Untuk itu DPRD tak henti-hentinya mendorong pemerintah kabupaten agar dapat memacu perkembangan sektor perikanan. Hal ini dapat dilakukan melalui berbagai program dan kegiatan melalui Dinas Perikanan.
 
Oleh karenanya Dinas Perikanan pun diminta lebih proaktif dalam melihat ragam kebutuhan masyarakat di lapangan khususnya pada sektor perikanan ini.

Baca juga: Legislator minta Pemkab Seruyan perhatikan sarpras kesehatan
 
"Salah satunya, saat ini sangat banyak masyarakat yang berminat untuk melakukan budi daya perikanan di Kecamatan Seruyan Hilir," tuturnya.
 
Menurut Zuli Eko, hingga saat ini untuk kecamatan tersebut sebagian masyarakat telah membudidayakan berbagai jenis ikan seperti ikan nila, bandeng dan lainnya.

Baca juga: Waket DPRD Seruyan dukung upaya nyata menjaga kelestarian lingkungan
 
Hal-hal seperti ini sudah seharusnya pemerintah kabupaten dukung, dengan menyiapkan program dan kegiatan yang sesuai dengan kebutuhan di lapangan.
 
“Melihat potensi perikanan ini, saya harap pemerintah daerah melalui dinas terkait bisa memaksimalkan segala potensi yang ada, termasuk budi daya perikanan agar benar-benar dimaksimalkan,” pinta politisi PDI Perjuangan ini.

Baca juga: DPRD Seruyan sampaikan sejumlah catatan kepada pemkab

Baca juga: Optimalkan pelayanan, nakes di Tanjung Hanau perlu penambahan

Pewarta : Faisal/Arif Hidayat
Editor : Muhammad Arif Hidayat
Copyright © ANTARA 2024