Jin BTS luncurkan video teaser untuk single pra rilis dari album 'Happy'

Kamis, 24 Oktober 2024 10:49 WIB

Jakarta (ANTARA) -
Solois sekaligus anggota grup BTS, Jin, telah merilis poster dan video teaser untuk single pra rilis yang akan dirilis pada hari Jumat (25/10) dari album solo pertamanya yang akan datang, "Happy".

Dikutip dari The Korea Times, Kamis, single pra rilis tersebut bertujuan untuk mengangkat semangat pendengar yang mungkin merasa lelah dan sendirian.

Single tersebut juga mencerminkan keinginan tulus Jin untuk memberdayakan mereka melalui musiknya, kata BigHit Music selaku agensi Jin.

Baca juga: Jin BTS akan comeback pada November 2024

Jin juga membagikan video teaser untuk video musik single tersebut di saluran YouTube resmi HYBE Labels pada hari yang sama. Video tersebut menampilkan sang vokalis dalam tampilan yang terinspirasi dari gaya rock, serta menampilkan cuplikan lagu yang akan dirilis nanti.

Sementara itu, single pra rilis Jin akan meluncur pada hari Jumat (25/10) mendatang. Album solo "Happy" sendiri akan dirilis pada 15 November 2025 berisikan enam lagu, yang semuanya berpusat pada musik band dengan tajuk utama "Running Wild".

Sejak keluar dari wajib militernya, Jin telah aktif terlibat dalam berbagai kegiatan. Jin menyeleasikan wajib militernya sejak bulan Juni lalu dan menjadi anggota BTS pertama yang telah menyelesaikan tugasnya itu.

Kini, dia telah menyelesaikan syuting untuk serial Netflix “Kian's Bizarre B&B" yang akan dirilis tahun depan. Selain itu, single spesial Jin “Super Tuna" yang dirilis pada 11 Oktober 2024 berhasil menduduki posisi 1 di tangga lagu single digital harian Oricon Jepang.

Baca juga: Ji Ye-eun dan Jin BTS akan tampil di reality show 'Kian's Bizzare B&B'

Baca juga: Jin BTS unggah video menyentuh untuk penggemar

Baca juga: Jin tunjukkan rambut baru sebelum wamil

Pewarta : Vinny Shoffa Salma
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

V BTS sampaikan kabar kematian Yeontan peliharaan kesayangannya

17 jam lalu

Kemenkomdigi prioritaskan penyelesaian 542 BTS 4G di daerah bermedan sulit

05 November 2024 17:25 Wib

Jin BTS akan comeback pada November 2024

14 October 2024 12:35 Wib

Ini penyebab Suga BTS dijatuhi hukuman denda Rp172 juta

01 October 2024 8:46 Wib

Megan Thee Stallion dan RM BTS luncurkan karya kolaborasi pekan ini

03 September 2024 14:17 Wib
Terpopuler

Usai mencoblos di TPS, begini harapan peserta Pilkada Kapuas

Kabar Daerah - 27 November 2024 16:12 Wib

Dishub Kobar periksa kelaikan angkutan umum jelang Natal dan Tahun Baru

Kabar Daerah - 28 November 2024 7:46 Wib

Kylian Mbappe alami krisis kepercayaan diri

Olahraga - 28 November 2024 20:13 Wib

Imigrasi Palangka Raya raih penghargaan di anugerah Humas Imigrasi

Kabar Daerah - 29 November 2024 16:54 Wib

Hamilton mengakui "sudah tidak cepat lagi" dengan Mercedes

Olahraga - 30 November 2024 16:23 Wib