Jakarta (ANTARA) - Cho Kyuhyun, anggota termuda boy group Super Junior mengirimkan pesan kepada para penggemarnya sebelum mengakhiri masa wajib militernya pada 7 Mei mendatang.
Melalui laman Instagramnya pada Sabtu (4/5), dia mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan jari tangan kirinya dan menuliskan, "Ini unggahan terakhirku sebagai pekerja layanan publik. Aku ingin mengucapkan terima kasih kepada mereka yang menungguku selama dua tahun, dan kupikir tidak akan bisa menyapa kalian semua secara terpisah pada hari kepulanganku,".
Pelantun "Listen to You" itu menuturkan akan kembali berkegiatan di industri hiburan Korea Selatan usai mengakhiri wajib militer.
Beberapa rencana kegiatan yang sudah dia umumkan antara lain jumpa penggemar pada 19 Mei 2019 dan Seoul Jazz Festival 2019 pada 25-26 Mei mendatang.
Dia berharap para penggemar mau melihat penampilannya di televisi dan tempat konser.
Kyuhyun mendaftar di militer pada tahun 2017 dan telah memenuhi tugasnya sebagai pekerja layanan publik. Dia menjadi anggota Super Junior terakhir yang menyelesaikan wajib militer.
Berita Terkait
Homjui pertahankan sabuk kelas ringan super WBA Asia
Sabtu, 30 November 2024 16:29 Wib
Sabar/Reza sangat termotivasi jelang final Super 750 perdana
Minggu, 24 November 2024 8:01 Wib
Rute baru penerbangan Palangka Raya-Yogyakarta
Jumat, 22 November 2024 17:48 Wib
Brandon lawan Katzourakis untuk pertahankan sabuk super welter WBA
Kamis, 21 November 2024 7:20 Wib
XL SATU hadirkan promo super hemat NO DEBAT untuk pelanggan baru
Kamis, 14 November 2024 17:09 Wib
Aldi Mahendra ukir sejarah dengan juarai World Supersport 300
Senin, 21 Oktober 2024 7:16 Wib
Jin BTS akan comeback pada November 2024
Senin, 14 Oktober 2024 12:35 Wib
Pesawat Super Air Jet Jakarta-Aceh batal mendarat, ini penyebabnya
Jumat, 6 September 2024 16:05 Wib