Jakarta (ANTARA) - Aktor Korea Selatan, Jung Il-woo mengungkapkan dirinya kehilangan sebagian memori setelah mengalami kecelakaan mobil pada tahun 2006.
"Aku punya sekitar 70.000 foto di ponselku karena kehilangan sebagian memori. Aku mencoba mengingat sesuatu melalui gambar," kata dia saat tampil dalam program televisi MBC, seperti dikutip dari the Korea Times, Jumat.
Baca juga: Sembilan aktor Korea terpopuler versi Netflix
Baca juga: Aktor Ha Jung-woo hadirkan unsur khusus di film "Ashfall"
Il-woo mengatakan terkena depresi setelah beberapa waktu lalu didiagnosis aneurisma otak, yang bisa menyebabkan perdarahan tidak terkontrol di otak. Selama hampir sebulan, dia mengaku tidak bertemu siapa pun, tinggal di rumah setelah mengetahui tentang kondisi medisnya.
"Setelah periode itu, aku memutuskan berziarah ke Santiago, ibu kota negara Chili. Berkat pengalaman ini, aku bisa mengatasi ketidaknyamananku. Aku merasa menjadi lebih sehat dan belajar menikmati saat ini," tutur dia.
Il-woo debut sebagai aktor pada tahun 2006 melalui film thriller "The World of Silence." Dia lalu berpartipasi dalam sitkom "Unstoppable High Kick," drama populer termasuk "The Return of Iljimae" (2009) dan "Moon Embracing the Sun" (2012).
Berita Terkait
Penonton serial misteri 'Doubt' terus meningkat
Minggu, 3 November 2024 11:11 Wib
Squid Game 2 penuh kejutan dan teka-teki
Jumat, 1 November 2024 13:00 Wib
Park Seo-joon bicara tentang kesehatan mental pria dan manfaat olahraga
Kamis, 31 Oktober 2024 9:40 Wib
Ji Chang-wook berperan dalam serial kriminal 'Gangnam B-Side'
Minggu, 29 September 2024 19:20 Wib
Langgar ketentuan izin tinggal, Imigrasi Palangka Raya deportasi WN Korea Selatan
Selasa, 10 September 2024 15:08 Wib
Seorang turis asal Korea ditemukan tewas mengapung di Lombok
Senin, 9 September 2024 15:30 Wib
Lagi, Korut luncurkan 190 balon berisi sampah ke arah Korsel
Sabtu, 7 September 2024 16:32 Wib
Korea Selatan ditahan imbang Palestina
Jumat, 6 September 2024 8:08 Wib