Butuh ide hampers kekinian, paket ini boleh dicoba

id Hampers,Lebaran,ikan guppy

Butuh ide hampers kekinian, paket ini boleh dicoba

Ilustrasi hampers ikan guppy (ANTARA/HO)

Jakarta (ANTARA) - Selain tradisi saling mengunjungi, umat muslim Indonesia juga mempunyai tradisi untuk saling memberikan bingkisan, hampers, kepada kerabat terdekat, tradisi ini merupakan salah satu bentuk saling berbagi kebahagiaan dan menjalin tali silarurahmi di Hari Raya Idul Fitri.

Salah satu inspirasi ide hampers bisa dalam bentuk paket akuarium berisi ikan guppy.

"Swasti Farm ingin memberikan kesan yang mendalam untuk keluarga Indonesia di Hari Raya Idul Fitri 1443 H ini, yang tentu saja sudah Kami sesuaikan dengan kebutuhan masyarakat Indonesia di hari lebaran," kata Taufik Shaleh selaku Managing Director Swasti Farm dalam siaran pers pada Kamis.

Ikan guppy mempunyai karakter hidup bersama-sama (berkoloni) yang bisa menjadi simbol kebersamaan di antara umat muslim. Selain itu, ikan guppy bisa menjadi ide hantaran yang menarik karena memiliki varian warna yang sangat beragam, Ikan guppy dan akuarium akan membuat suasana Idul Fitri di setiap ruang keluarga menjadi lebih cerah dan berwarna untuk menyambut kerabat dan sanak saudara yang datang bersilaturahmi di Hari Raya Idul Fitri tahun 2022.

Swasti Farm memperkenalkan kemasan khusus untuk parsel lebaran mulai dari Rp199.000 sampai dengan Rp375.000.

"Hadirnya ikan guppy di setiap ruang keluarga Indonesia, Idul Fitri tahun ini akan menjadi lebih cerah dan berwarna dengan varian warna ikan guppy yang sangat beragam," kata Taufik.

Baca juga: Tips membuat hampers Natal sendiri di rumah

Baca juga: Kementan soroti kenaikan harga gula di Sampit

Baca juga: Fasilitasi pekerja dapat THR, Disnakertrans Kalteng sediakan Posko Pengaduan