Jakarta (ANTARA) - Solois wanita, Tiara Effendy, kembali menghadirkan karya anyarnya bertajuk "Jika Bisa Lupa".
Ia menilai lagu baru ini unik karena dapat diselesaikannya dalam waktu singkat dan membuat dirinya merasa produktif di 2023.
"Seneng banget rasanya, karena biasanya aku merilis lagu setiap satu tahun sekali. Kali ini, kurang dari sebulan setelah single ‘Sama Rata’ rilis tapi sudah rekaman lagi dan akhirnya rilis lagu ‘Jika Bisa Kulupa’. Rasanya benar-benar senang banget, karena ada yang peduli dan membantu aku apalagi selama produksi," kata Tiara dalam siaran persnya, Rabu.
Kembali menggaet Pika Iskandar, "Jika Bisa Lupa" menjadi rangkuman kisah lama dari Pika sebagai penulis lagu dan berhasil dibawakan dengan penuh emosi oleh Tiara.
Sekilas, "Jika Bisa Lupa" menggambarkan perasaan wanita yang tersakiti namun tetap terjebak bayang-bayang mantan kekasihnya karena terlalu besar rasa cinta sang wanita pada sang mantan.
Dengan lirik dan makna lagu yang dalam, lagu ini dibalut oleh melodi dan nuansa lagu pop balad 2000-an.
Baca juga: Tiara Effendy kolaborasi dengan Harra dalam lagu 'Sua Sapa'
"Lagu ini aku buat dengan lirik dan melodi yang terinspirasi dari banyak lagu Pop Balad tahun 2000 karena aku suka sekali lagu-lagu galau di tahun itu. Seperti lagu-lagu dari Mandy Moore, M2M, Boyz II Men, N’Sync serta banyak lagu lainnya yang jadi inspirasi," ujar Pika Iskandar.
Dengan bantuan dari Nurul Rahayu Purnamasari atau yang akrab disapa Kak Ayu sebagai Vocal Director, Tiara mengaku persiapan dan proses produksi "Jika Bisa Lupa" menjadi sangat cepat dan lancar.
Pendalaman perasaan lewat pengalaman serupa yang pernah dialami oleh Tiara juga ternyata membantunya lebih cepat merampungkan single keenamnya itu.
“Waktu rekaman, aku baru sadar tentang arti lagunya dan kepalaku tiba-tiba flashback. Ada picture of this person from my past muncul, bawa memori-memori dulu yang relate dengan lagu ‘Jika Bisa Kulupa’ dan itu membuatku lebih mudah untuk mendalami dan menyanyikan lagunya sepenuh hati.” kata Tiara.
Wanita yang berasal dari Bandung itu berharap lagu barunya tersebut bisa dinikmati banyak pendengar dan mampu menyentuh hati pendengar dengan kondisi yang serupa.
"Harapanku semoga semua yang mendengarkan bisa relate dengan lagunya dan ‘Jika Bisa Kulupa’ bisa menyentuh banyak hati dan bisa menjadi teman yang baik untuk teman-teman yang lagi galau," katanya.
Dirilis melalui Loop Music, single "Jika Bisa Kulupa" sudah dapat dinikmati di seluruh digital streaming platform di Indonesia.
Baca juga: FIFA dan Weird Genius merilis lagu resmi Piala Dunia U-20
Baca juga: Idgitaf bagikan kisah pertemuan dan perpisahan lewat 'Dermaga'
Baca juga: Gerry Gerardo merilis lagu 'Walau Jauh' saat debut di industri musik