PSIS Semarang siap hadapi laga sulit melawan Persita Tangerang

id psis semarang,kontra,persita tengerang,liga 1 indonesia

PSIS Semarang siap hadapi laga sulit melawan Persita Tangerang

Pesepak bola Persita Tangerang Irsyad Maulana (kedua kiri) berebut bola dengan pesepak bola PSIS Semarang Fredyan Wahyu (kiri) pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Banten, Sabtu (8/7/2023). Persita Tangerang menang atas PSIS Semarang dengan skor 2-0. ANTARA FOTO/Fauzan/nz (ANTARA FOTO/FAUZAN)

Semarang (ANTARA) - Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius menyebut anak asuhnya siap menghadapi pertandingan sulit melawan Persita Tangerang dalam lanjutan Liga 1 Indonesia 2023/2024 di Stadion Jatidiri Semarang, Kamis (9/11).


"Persiapan sama seperti pertandingan-pertandingan sebelumnya, kami siap menghadapi pertandingan berat melawan Persita," kata Agius di Semarang, Rabu.

Menurut dia, seluruh kesebelasan yang berlaga di Liga 1 merupakan tim yang sulit.

Oleh karena itu, ia meminta Septian David Maulana dan kawan-kawan harus mampu menjaga konsentrasi.

"Kita harus bisa menaikkan tempo, sehingga bisa menciptakan sesuai yang bagus," katanya.

Ia menambahkan tidak ada masalah dengan jeda waktu yang pendek dari pertandingan terakhir PSIS saat bertandang ke Bhayangkara FC pada 2 November 2023 lalu.



PSIS Semarang akan menjamu Persita Tangerang dalam lanjutan Liga 1 Indonesia 2023/2024 di Stadion Jatidiri Semarang, Kamis (9/11).

PSIS Semarang saat ini menempati peringkat kelima klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2023/2024 dengan 31 poin.

Sementara Persita menempati peringkat 15 dengan 19 poin.