Perwakilan Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Provinsi Kalimantan Tengah menggelar lokakarya Jurnalistik bagi waria di Palangka Raya, Kamis (27/7/17). Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam meningkatkan kemampuan waria dalam mengutarakan pendapat dan keinginan melalui media sosial sehingga tercipta pemikiran dan tindakan positif serta meminimalisasi stigma negatif dari masyarakat setempat. (Foto ANTARA Kalteng/Ronny NT)