Duo Prancis Daft Punk akan rilis album baru

Senin, 25 Maret 2013 15:26 WIB

Jakarta (ANTARA News) - Duo asal Prancis Daft Punk kembali ke dunia musik dengan merilis album baru mereka, "Random Acces Memories".

Album studio ke empat Thomas Bangalter dan Guy-Manuel de Homem-Christo ini akan keluar pada 21 Mei, seperti yang dikutip dari Huffington Post.

Album berisi 13 lagu itu akan berisi kolaborasi mereka dengan sejumlah seniman, seperti Giorgio Moroder dan Gonzales.

Daft Punk pun telah mengumumkan sampul album baru mereka melalui situs randomaccessmemories.com.

Band asal Paris beraliran electronic ini memulai debut mereka pada tahun 1997 dengan album "Homework".

Mereka beberapa kali masuk nominasi Grammy Awards untuk lagu maupun albumnya.

Album mereka untuk musik latar film "Tron: Legacy" menjadi nominator kategori "Best Score Soundtrack for Visual Media" tahun 2012.

"Random Access Memories" telah tersedia untuk pre-order di iTunes.

Penerjemah: Natisha Andarningtyas


Pewarta :
Editor : Ronny
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Dua anak punk tersangka pelaku pembunuhan di Tangerang

08 March 2024 16:37 Wib

Polisi tangkap enam orang anak punk pelaku pembunuhan di Pangkalan Bun Park

21 February 2024 17:55 Wib

Daft Punk bantah kabar reuni di Olimpiade Paris

26 October 2023 14:40 Wib, 2023

Petugas tangkap enam anak punk edarkan 14 kilogram ganja di Sumut

10 November 2022 20:52 Wib, 2022

Harry Halim bawa 'punk culture' di JFW 2023

28 October 2022 7:59 Wib, 2022
Terpopuler

Tinjau TPA, DPRD Kotim dapati kekurangan sarpras jadi kendala

DPRD Kotawaringin Timur - 08 November 2024 6:30 Wib

Hendra-Budiman perkuat tim kemenangan hadapi Pilkada 2024

Kabar Daerah - 10 November 2024 16:37 Wib

Liverpool perlebar jarak dengan City di klasemen Liga Inggris

Olahraga - 11 November 2024 19:55 Wib

Pemkab Bartim bantu atasi masalah pelaku UMKM di Kecamatan Awang

Kabar Daerah - 12 November 2024 15:04 Wib

Timnas MLBB putra Indonesia menang atas Guam di IESF WEC 2024

Olahraga - 13 November 2024 8:39 Wib