Canon Andalkan EOS 60D Di Indocomtech 2013

Sabtu, 2 November 2013 16:26 WIB

Jakarta (ANTARA News) - Kamera DSLR EOS 60D menjadi andalan Canon sebagai produk yang banyak dicari pengunjung di pameran komputer dan elektronik Indocomtech 2013.

"Canon 60D kamera SLR di stan kami yang paling banyak dicari dan dicoba pengunjung, produk ini menjadi primadona kami," kata karyawan stan Canon, Sadri yang ditemui di arena Indocomtech di Jakarta Convention Center, Kamis.

Canon EOS 60D kit 1 dibanderol dengan harga Rp8,3 juta dengan lensa bawaan 18--55mm.

Namun, beberapa pembeli langsung membeli lensa tambahan yaitu lensa 55--250mm dengan harga Rp2,9 juta.

"Pembeli biasanya langsung beli lensa tambahan, 55--250mm atau 70--200mm. Dalam pameran ini kami menargetkan 20 unit 60D yang terjual," kata Sadri.

Pengunjung yang datang ke stan Canon menilai spesifikasi yang ada di kamera ini terbilang lengkap.

"Kameranya bagus, spesifikasinya juga lumayan lengkap, menurut saya cocok untuk hampir semua tujuan foto," kata Ibrahim salah seorang pengunjung stan ini.

Pada pameran ini, Canon juga menghadirkan EOS 70D sebagai produk penerus 60D.

Pewarta :
Editor : Ronny
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Pendaftaran CPNS Barito Selatan 15 September

13 September 2014 7:13 Wib, 2014

Election - Panwaslu Not Seriously Investigating Money Politics

14 April 2014 17:11 Wib, 2014

Elections - Campaigners Asked To Avoid Black Campaign

27 March 2014 15:36 Wib, 2014

Elections - Golkar Asks Legislative Candidates Not To Belittle Each Other

24 March 2014 21:29 Wib, 2014

Bpjs Kesehatan Diminta Sosialisasikan JKN Kepada Karyawan

04 January 2014 6:45 Wib, 2014
Terpopuler

Dua orang tewas dan 6 orang lainnya terluka dalam penembakan di AS

Nasional - 21 April 2024 17:44 Wib

HUT Otonomi ke-28 harus semakin memperkokoh komitmen membangun daerah

Kabar Daerah - 25 April 2024 18:16 Wib

Teras Narang: Kerja sama RI-RRT kembangkan pertanian di Kalteng patut diapresiasi

Kabar Daerah - 24 April 2024 14:22 Wib

Gibran sebut ada serangkaian pertemuan setelah penetapan di KPU

Kabar Daerah - 23 April 2024 12:38 Wib

Jubair Arifin siap maju Pilkada di Kotawaringin Barat

Kabar Daerah - 6 jam lalu