Kuala Kurun (ANTARA) - Legislator Gunung Mas, Kalimantan Tengah Rayaniatie Djangkan mengapresiasi sejumlah wartawan di kabupaten itu yang baru saja mengikuti Orientasi Kewartawanan dan Keorganisasian Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) provinsi itu di Palangka Raya.

Dengan telah mengikuti Orientasi Kewartawanan dan Keorganisasian PWI Provinsi Kalteng, diharapkan wartawan yang bertugas di Kabupaten Gumas akan semakin profesional, kata Rayaniatie saat dibincangi di Kuala Kurun, Selasa.

“Semoga wartawan di Kabupaten Gumas semakin profesional dalam menjalankan tugas, menyampaikan berbagai informasi yang bermanfaat bagi pembangunan dan kemajuan,” ucap politisi Partai Amanat Nasional ini.

Baca juga: Pemkab dan DPRD Gumas sepakati KUA-PPAS APBD 2021

Disamping itu, legislator yang berasal dari daerah pemilihan I yang meliputi Kecamatan Sepang, Mihing Raya, dan Kurun ini juga berharap wartawan selalu menyampaikan informasi yang bermanfaat bagi masyarakat.

Wartawan, ujar dia, diharapkan dapat selalu menyajikan berita yang mendidik, menyejukkan, menghibur, serta akurat. Dengan demikian diharapkan Kabupaten Gumas dapat semakin maju dan masyarakat semakin cerdas.

Untuk diketahui, enam wartawan yang bertugas di Kabupaten Gumas yang berasal dari berbagai media mengikuti Orientasi Kewartawanan dan Keorganisasian PWI Provinsi Kalteng di Palangka Raya, Sabtu (25/7) lalu.

Baca juga: Dukung petani, DPU Gumas rutin lakukan pemeliharaan irigasi

Ketua PWI Provinsi Kalteng HM Harris Sadikin dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan orientasi tersebut bertujuan untuk menciptakan wartawan profesional serta taat terhadap peraturan perundang-undangan yang berlaku.

“PWI Provinsi Kalteng terus berjuang untuk menciptakan wartawan yang profesional dan memiliki integritas yang baik. Dengan demikian kepercayaan narasumber  dapat terwujud dengan baik,” ucap Haris.

Pada orientasi ini ada sejumlah materi yang disampaikan, seperti Kode Etik Perilaku Wartawan, Peraturan Dasar dan Peraturan Rumah Tangga PWI, UU Pers dan Kode Etik Jurnalistik, Pemberitaan, Wawancara Jurnalistik, dan Bahasa Indonesia Untuk Media Massa.

Ketua PWI Kabupaten Gumas Popy Octovery mengatakan, setelah mengikuti orientasi diharapkan peserta asal kabupaten bermotto Habangkalan Penyang Karuhei Tatau dapat semakin baik dalam menjalankan tugas.

“Saya harap kualitas teman-teman wartawan, khususnya di Kabupaten Gumas, semakin meningkat dan bisa mengaplikasikan materi yang didapat selama mengikuti orientasi,” kata alumni Universitas Palangka Raya ini.

Baca juga: Legislator Gumas: Kampanye terbuka lebih efektif bagi peserta Pilkada

Baca juga: Masyarakat Gumas diajak kibarkan bendera merah putih mulai 1 Agustus

Baca juga: Gunakan dana BOS untuk tingkatkan kualitas guru

Pewarta : Chandra
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024