Jakarta (ANTARA) - Tak lama setelah pengumuman bubarnya duo musik asal Prancis Daft Punk awal pekan ini, data dari Alpha Data menunjukkan bahwa total streaming untuk lagu-lagu grup di layanan musik digital mencapai angka hingga lebih dari 5.025 juta, atau naik lima kali lipat dari pencapaiannya di hari sebelumnya yang hanya 854.100.

Humas keduanya mengkonfirmasi pada Senin (22/2) waktu setempat bahwa Daft Punk resmi hengkang dari dunia musik setelah hampir 28 tahun berjalan.

Meskipun memang Daft Punk baru-baru ini tidak aktif, ini adalah perkembangan yang menjadi berita utama sehingga penggemar langsung membuka layanan musik digital mereka untuk merayakan atau berduka atas perpisahan duo Prancis yang secara visual anonim itu.

Baca juga: Daft Punk resmi bubar setelah 28 tahun di dunia musik

Mangutip Variety, Kamis, lagu teratas yang mendapat keuntungan dari peningkatan itu adalah "Get Lucky," yang merupakan lagu hit pada 2013 yang menampilkan Pharrell Williams. Lagu ini memiliki 429.800 aliran pada hari Senin, naik dari 153 ribu pada hari sebelumnya.

Lagu paling laris kedua dalam diskografi grup adalah "One More Time", naik dari 89 ribu menjadi 414 ribu streaming antara hari Minggu dan Senin.

Peningkatan untuk lagu terpopuler ketiga mereka saat ini, "Harder, Better, Faster, Stronger" dengan pemutaran sebanyak 297 ribu.

Popularitas lagu dalam katalog mereka tersebar dengan baik di mana-mana. Secara keseluruhan, Daft Punk memiliki selusin lagu yang melampaui 100 ribu streaming pada hari Senin.

Album streaming teratas untuk Daft Punk adalah "Discovery," yang dirilis pada tahun 2001. Lagu-lagunya memperoleh total 1.542 juta streaming pada hari Senin, dibandingkan hanya 292 ribu pada hari sebelumnya.

Album studio terakhir mereka, "Random Access Memories" tahun 2013 berada di urutan kedua. Lagu-lagu rilis itu mengumpulkan 1.243 juta streaming pada hari Senin, lompatan besar dari 178 ribu pada hari Minggu.

Penjualan lagu juga meningkat pada hari Senin, tetapi jumlah keseluruhan tidak penting dibandingkan dengan angka streaming. Menurut Data Alpha, keduanya menjual 2.800 trek digital pada hari Senin, dibandingkan dengan 194 pada hari sebelumnya.

Baca juga: Daft Punk, Pharrell, Dan Stevie Wonder Di Grammy

Baca juga: Single Daft Punk nomor satu di Inggris

Baca juga: Duo Prancis Daft Punk akan rilis album baru

Pewarta : Arnidhya Nur Zhafira
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2025