Joe Rogan buka suara soal misinformasi COVID-19 di Spotify

Senin, 31 Januari 2022 14:57 WIB

Jakarta (ANTARA) - Joe Rogan akhirnya angkat bicara terkait dengan reaksi balik terhadap klaim tentang pandemi COVID-19 yang dibagikan di podcast Spotify-nya "The Joe Rogan Experience".

"Sekarang karena kontroversi ini, Neil Young telah menghapus musiknya dari platform Spotify serta Joni Mitchell dan tampaknya beberapa orang lain juga menginginkannya," ungkap Joe dikutip dari People, Senin.

"Saya sangat menyesal mereka merasa seperti itu. Saya tentu saja tidak menginginkan itu. Saya adalah penggemar Neil Young, saya selalu menjadi penggemar Neil Young," lanjutnya.

Lebih lanjut, Joe Rogan juga mengungkapkan bahwa dirinya setuju dengan keputusan pihak Spotify baru-baru ini yang ingin memasukkan tanda peringatan terhadap episode podcast yang membahas tentang COVID-19. Dia pun berjanji untuk melakukan lebih banyak upaya untuk "menyeimbangkan" pendapat kontroversial di acaranya.

"Janji saya kepada Anda adalah bahwa saya akan melakukan yang terbaik untuk mencoba menyeimbangkan sudut pandang yang lebih kontroversial ini dengan perspektif orang lain, sehingga kita mungkin dapat menemukan sudut pandang yang lebih baik," ujarnya.

Baca juga: Saham Spotify anjlok setelah lagu Neil Young ditarik

"Saya tidak ingin hanya menunjukkan pendapat yang bertentangan dengan apa yang narasinya. Saya ingin menunjukkan segala macam pendapat sehingga kita semua dapat memahami apa yang terjadi," sambung Joe.

Joe menjelaskan bahwa dia melakukan semua penjadwalan podcastnya seorang diri dan dia pun mengakui bahwa tidak selalu melakukannya dengan benar. Oleh sebab itu, dia pun meminta maaf atas situasi yang terjadi saat ini.

"Jika saya membuat Anda kesal, saya minta maaf. Dan jika Anda menikmati podcast, terima kasih. Terima kasih kepada semua pendukung dan bahkan terima kasih kepada para pembenci karena itu baik untuk memiliki beberapa pembenci," kata Joe.

"Itu membuat Anda menilai kembali apa yang Anda lakukan dan menempatkan segala sesuatunya ke dalam perspektif dan saya pikir itu bagus juga," tutup Joe.

Baca juga: Cegah misinformasi, Spotify akan beri peringatan konten podcast

Baca juga: Lagu 'Money' Lalisa raih 300 juta streaming di Spotify

Baca juga: 'Shape of You' milik Ed Sheeran capai 3 miliar 'streaming' di Spotify

Pewarta : Lifia Mawaddah Putri
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Pendaftaran CPNS Barito Selatan 15 September

13 September 2014 7:13 Wib, 2014

Election - Panwaslu Not Seriously Investigating Money Politics

14 April 2014 17:11 Wib, 2014

Elections - Campaigners Asked To Avoid Black Campaign

27 March 2014 15:36 Wib, 2014

Elections - Golkar Asks Legislative Candidates Not To Belittle Each Other

24 March 2014 21:29 Wib, 2014

Bpjs Kesehatan Diminta Sosialisasikan JKN Kepada Karyawan

04 January 2014 6:45 Wib, 2014
Terpopuler

APBN 2025 terbanyak di Pusat, Teras Narang sebut kepala daerah dituntut inovatif

Kabar Daerah - 14 December 2024 18:23 Wib

Disarpustaka Kapuas sambut siswa SD Islam Azza dalam kegiatan literasi

Kabar Daerah - 17 December 2024 10:52 Wib

Waket DPRD Bartim jadi dewan pakar Pemuda Katolik Pusat

Kabar Daerah - 23 jam lalu

DPUPR Perkim: Proyek peningkatan jalan lingkar timur berlanjut 2025

Kabar Daerah - 15 December 2024 6:52 Wib

DPRD Palangka Raya sepakat bahas raperda Penyelenggaraan Ketenagakerjaan

Kabar Daerah - 17 December 2024 11:56 Wib