Sampit (ANTARA) - Langkah jemput bola yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah mendatangi DPR RI untuk mengusulkan program agar mendapat bantuan dari dana APBN, diapresiasi DPRD setempat.
"Kami menilai ini merupakan langkah positif. Saya rasa wajar kita menyampaikan langsung ke DPR RI agar diperjuangkan, apalagi di sana memang ada anggota DPR dari daerah pemilihan Kalimantan Tengah yang diharapkan bisa memperjuangkan aspirasi kita di daerah," kaya Ketua DPRD Kotawaringin Timur, Rinie di Sampit, Sabtu.
Rinie mengatakan, pemerintah daerah terus berupaya keras meningkatkan pembangunan di daerah ini. Namun tidak bisa dipungkiri, terbatasnya anggaran yang dimiliki menjadi kendala sehingga banyak program yang belum dilaksanakan.
Upaya yang bisa dilakukan agar program pembangunan bisa lebih cepat terwujud adalah mengusulkan bantuan melalui APBD Provinsi Kalimantan Tengah dan APBN pemerintah pusat.
Politisi PDIP ini menilai inisiatif Bupati Halikinnor bersama jajarannya yang datang ke DPR untuk menyampaikan program pembangunan yang diharapkan pembiayaannya dibantu pemerintah pusat melalui APBN, patut diapresiasi.
Baca juga: Ketua DPRD Kotim dukung upaya menjaga situasi kondusif selama Ramadhan
Dengan cara ini, Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur bisa mendapat kesempatan untuk memaparkan kondisi, potensi dan kemampuan daerah. Harapannya, para wakil rakyat di "Senayan" itu bisa mengetahui kondisi yang sebenarnya sehingga mereka sependapat dan mau memperjuangkan usulan pembangunan di Kotawaringin Timur.
"Setidaknya ini bagian dari upaya keras kita di daerah dalam mengupayakan percepatan peningkatan pembangunan. Mudah-mudahan ini membuahkan hasil memuaskan," demikian Rinie.
Sementara itu, Selasa (29/3/2022) Bupati Halikinnor memimpin jajarannya mendatangi Fraksi PDIP dan Fraksi Golkar DPR RI. Mereka menyampaikan usulan program pembangunan yang nilainya lebih dari Rp3 triliun.
Dalam kunjungan ini Bupati Halikinnor didampingi Sekretaris Daerah Fajrurrahman. Turut hadir Asisten I, Asisten II serta kepala satuan organisasi perangkat daerah, diantaranya Dinas Pertanian, Dinas Kesehatan, Dinas Ketahanan Pangan, Dinas PUPR, Dinas Perhubungan, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata dan Diskominfo.
Rombongan berkunjung ke dua fraksi besar di DPR RI yaitu Fraksi PDIP dan Fraksi Golkar. Di Fraksi PDIP ditemui Ketua Fraksi PDIP Utut Adianto dan anggota DPR RI Fraksi PDIP asal Kalimantan Tengah yaitu Willy M Yoseph dan Agustiar Sabran. Sementara itu di Fraksi Golkar ditemui anggota DPR RI Fraksi Golkar asal Kalimantan Tengah Mukhtarudin.
Baca juga: Pemkab Kotim optimalkan sektor kepelabuhanan tingkatkan PAD
Baca juga: Usaha kuliner di Kotim dilarang melayani makan di tempat saat siang Ramadhan
Baca juga: Legislator Kotim soroti masih banyak lahan potensial belum dimanfaatkan
"Kami menilai ini merupakan langkah positif. Saya rasa wajar kita menyampaikan langsung ke DPR RI agar diperjuangkan, apalagi di sana memang ada anggota DPR dari daerah pemilihan Kalimantan Tengah yang diharapkan bisa memperjuangkan aspirasi kita di daerah," kaya Ketua DPRD Kotawaringin Timur, Rinie di Sampit, Sabtu.
Rinie mengatakan, pemerintah daerah terus berupaya keras meningkatkan pembangunan di daerah ini. Namun tidak bisa dipungkiri, terbatasnya anggaran yang dimiliki menjadi kendala sehingga banyak program yang belum dilaksanakan.
Upaya yang bisa dilakukan agar program pembangunan bisa lebih cepat terwujud adalah mengusulkan bantuan melalui APBD Provinsi Kalimantan Tengah dan APBN pemerintah pusat.
Politisi PDIP ini menilai inisiatif Bupati Halikinnor bersama jajarannya yang datang ke DPR untuk menyampaikan program pembangunan yang diharapkan pembiayaannya dibantu pemerintah pusat melalui APBN, patut diapresiasi.
Baca juga: Ketua DPRD Kotim dukung upaya menjaga situasi kondusif selama Ramadhan
Dengan cara ini, Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur bisa mendapat kesempatan untuk memaparkan kondisi, potensi dan kemampuan daerah. Harapannya, para wakil rakyat di "Senayan" itu bisa mengetahui kondisi yang sebenarnya sehingga mereka sependapat dan mau memperjuangkan usulan pembangunan di Kotawaringin Timur.
"Setidaknya ini bagian dari upaya keras kita di daerah dalam mengupayakan percepatan peningkatan pembangunan. Mudah-mudahan ini membuahkan hasil memuaskan," demikian Rinie.
Sementara itu, Selasa (29/3/2022) Bupati Halikinnor memimpin jajarannya mendatangi Fraksi PDIP dan Fraksi Golkar DPR RI. Mereka menyampaikan usulan program pembangunan yang nilainya lebih dari Rp3 triliun.
Dalam kunjungan ini Bupati Halikinnor didampingi Sekretaris Daerah Fajrurrahman. Turut hadir Asisten I, Asisten II serta kepala satuan organisasi perangkat daerah, diantaranya Dinas Pertanian, Dinas Kesehatan, Dinas Ketahanan Pangan, Dinas PUPR, Dinas Perhubungan, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata dan Diskominfo.
Rombongan berkunjung ke dua fraksi besar di DPR RI yaitu Fraksi PDIP dan Fraksi Golkar. Di Fraksi PDIP ditemui Ketua Fraksi PDIP Utut Adianto dan anggota DPR RI Fraksi PDIP asal Kalimantan Tengah yaitu Willy M Yoseph dan Agustiar Sabran. Sementara itu di Fraksi Golkar ditemui anggota DPR RI Fraksi Golkar asal Kalimantan Tengah Mukhtarudin.
Baca juga: Pemkab Kotim optimalkan sektor kepelabuhanan tingkatkan PAD
Baca juga: Usaha kuliner di Kotim dilarang melayani makan di tempat saat siang Ramadhan
Baca juga: Legislator Kotim soroti masih banyak lahan potensial belum dimanfaatkan