Pangkalan Bun (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah melibatkan 13 pihak swasta dalam program pemeliharaan jalan melalui pola tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responsibility (CSR) di wilayah Kecamatan Kumai dengan panjang total 53 km.

"Hari ini kita melaksanakan groundbreaking atau terobosan dalam pemeliharaan jalan melalui pola CSR konsorsium yang berada di wilayah Kumai," kata Penjabat Bupati Kobar, Anang Dirjo, Rabu.

Dijelaskan Anang, program dengan pola CSR konsorsium ini merupakan upaya pemerintah untuk mempercepat pembangunan dan pemeliharaan infrastruktur khususnya jalan secara merata di wilayah Kobar.

"Kita ketahui anggaran pemerintah ini terbatas, maka perlu adanya program CSR konsorsium ini agar terwujud pemerataan pembangunan khususnya jalan di wilayah Kobar," terangnya.

Dalam kesempatan itu, dia juga mengapresiasi kepada perusahaan atau berbagai pihak yang sudah terlibat dalam pelaksanaan CSR dalam pembangunan dan pemeliharaan infrastruktur jalan.

"Kami berharap peran serta pelaku usaha di Kobar, baik perusahaan atau pengusaha perorangan terus mendukung pemerataan hasil pembangunan secara berkeadilan," harap Pj Bupati.

Baca juga: IWAPI siap berkolaborasi meningkatkan perekonomian Kobar

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kobar Hasyim Mualim mengatakan, sebanyak 13 pihak swasta yang terlibat dalam pemeliharaan insfrastruktur di wilayah Kumai menangani ruas jalan sepanjang 53 km.

"Ini merupakan momen awal pelaksanaan pembangunan jalan melalui CSR pelaku usaha dalam rangka meningkatkan akses jalan yang berada di wilayah Kecamatan Kumai," jelasnya.

Peningkatan insfrastruktur jalan melalui pola CSR Kecamatan Kumai kali ini mencakup ruas jalan Kubu, Sungai Bakau, Teluk Bogam, Keraya, Sebuai Timur, Sabuai, Tanjung Putri, Natai Tiwadak, dan Pemancingan.

Diketahui program CSR ini sudah digagas sejak pandemi COVID-19 dan hingga kini masih terus dilaksanakan. Progam ini sangat membantu pemerintah dalam pembangunan infrastruktur khususnya jalan penghubung.

Tercatat pada 2022, pembangunan jalan melalui program CSR di Kobar yakni sepanjang 15 kilometer lebih yang sudah dihibahkan ke pemkab.

Baca juga: Terminal Natai Suka Pangkalan Bun perlu perhatian pemprov

Baca juga: Oknum guru di Kobar diduga cabuli murid saat sekolah

Baca juga: Dinas Ketahanan Pangan Kobar bagikan 1.500 bibit sayuran ke sekolah


Pewarta : M Husein Asy'ari
Editor : Muhammad Arif Hidayat
Copyright © ANTARA 2025