Palangka Raya (ANTARA) - Sekretaris Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Reja Framika mendukung rencana Pemerintah Kota Palangka Raya untuk membangun Tugu Adipura.

“Pebangunan Tugur Adipura kita harapkan dengan konsep kearifan lokal. Juga diharapkan dapat menjadi salah satu ikon baru yang memperkuat identitas Kota Palangka Raya,” katanya belum lama ini.

Rencana pembangunan Tugu Adipura itu sebagai simbol atas keberhasilan pemko meraih Piala Adipura setelah 27 tahun. “Untuk itu, design Tugu Adipura perlu mengusung nilai-nilai keraifan lokal,” ungkapnya.

Dia melanjutkan, konsep kearifan lokal sangat penting demi mempertahankan dan melestarikan kerafian lokal yang menjadi bagian dari identitas. Selain itu, juga perlu didukung dengan tempat wisata bersantai atau objek menarik yang bisa seseorang datang singgah lalu mengambil momen untuk berfoto.

Kemudian, perlu juga menambah suasana asri dan nyaman, misalnya dengan membangunan taman, air mancur, kolam ikan dan lainnya. Itu semua sebagai simbil kehidupan dan keseimbangan dengan alam.

Pewarta : Adi Wibowo
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2025