Palangka Raya (ANTARA) - Anggota DPRD Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah Ruselita mengimbau kepada seluruh masyarakat di daerah setempat untuk mewaspadai bahaya kebakaran di pemukiman.

"Dalam tiga bulan terakhir ini sudah ada beberapa kejadian yang melanda pemukiman masyarakat, maka dari itu tingkatkan kewaspadaan untuk mencegah terjadinya persoalan tersebut," katanya di Palangka Raya, Rabu.

Dia menuturkan, penyebab kebakaran yang sering terjadi di Kota Palangka Raya yakni akibat arus pendek listrik, obat nyamuk serta lain sebagainya. Untuk menghindari persoalan tersebut, maka dari itu masyarakat harus peka terhadap hal tersebut.

Baca juga: Polisi selidiki kebakaran puluhan rumah di Palangka Raya

Misalnya untuk instalasi listrik yang umurnya sudah tua, alangkah baiknya segera diremajakan jangan sampai menjadi penyebab kebakaran di pemukiman.

"Obat nyamuk bakar juga jangan sembarangan menaruhnya, sehingga persoalan tersebut dapat dicegah sebaik mungkin," ucap wakil rakyat berparas cantik tersebut.

Sementara itu kebakaran hebat yang menghanguskan puluhan bangunan rumah milik warga di kawasan padat penduduk Jalan Mendawai, Kelurahan Palangka, Kecamatan Jekan Raya yang terjadi pada hari Selasa (12/9) malam, mengakibatkan 109 jiwa kehilangan tempat tinggal.

Baca juga: Kerugian kebakaran di Palangka Raya ditaksir miliaran rupiah

Bahkan kini para korban kebakaran di Jalan Mendawai tersebut kini ada yang mengungsi di tempat pengungsian tidak jauh dari lokasi kebakaran, kemudian juga ada yang menumpang di rumah sanak keluarganya.

Sejak kejadian itu, puluhan bantuan pakaian bekas layak pakai dan sembako terus berdatangan diberikan oleh para donatur yang berada di Kota Palangka Raya.

Kemudian, Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin beserta sejumlah instansi lainnya juga meninjau lokasi kebakaran dan memberikan bantuan puluhan paket sembako, untuk para korban kebakaran.

Baca juga: DPRD ajak warga Palangka Raya peduli terhadap korban kebakaran

Baca juga: Penyebab kebakaran Kantor Bawaslu Palangka Raya akibat arus pendek listrik

Pewarta : Adi Wibowo
Uploader : Ronny
Copyright © ANTARA 2025