Jakarta (ANTARA) - Menjelang Lebaran, pertimbangan mendekorasi atau merenovasi rumah biasanya muncul untuk mempersiapkan open house. Demi mempermudah masyarakat untuk mempercantik rumahnya, Tokopedia mengadakan Home Living Salebrations.

“Rumah Tangga menjadi salah satu kategori produk yang paling diburu masyarakat lewat Tokopedia menjelang Ramadan (data Januari-Februari 2024); menandakan masyarakat mulai belanja produk rumah tangga, termasuk untuk renovasi dan dekorasi, saat menjelang Ramadan,” kata Home and Living Category Development Senior Lead Fifa Italia dalam keterangan tertulis yang diterima, Senin.

Lewat Home Living Salebrations, masyarakat bisa mengakses berbagai produk rumah tangga, mulai dari furnitur sampai pertukangan, dengan promo menarik seperti cashback hingga Rp300 ribu, flash sale dan potongan harga hingga 90 persen, diskon hingga 90 persen.

Tokopedia membagikan tips menghias atau mendekorasi hingga merenovasi rumah menjelang Ramadhan dan Lebaran 2024, lengkap dengan rekomendasi brand lokal yang relevan, dan promo Home Living Salebrations.

Baca juga: Tokopedia hapus puluhan juta produk yang melanggar HKI

Beri suasana baru di rumah, intip 5 tips dekorasi dan renovasi dari Tokopedia.

1. Susun prioritas dan siapkan anggaran.

Sebelum mulai mendekorasi atau merenovasi rumah, pastikan anggaran sudah disediakan agar tidak mengganggu alur keuangan rumah tangga. Diskusikan dengan keluarga untuk menentukan prioritas mengenai perabotan yang perlu diganti atau bagian rumah yang perlu direnovasi.

“Manfaatkan promo Tokopedia Home Living Salebrations, salah satunya flash sale hingga 90%, untuk menghemat anggaran dekorasi atau renovasi,” tambah Fifa.

2. Ganti sarung bantal sofa, karpet atau gorden.

“Mengganti dekorasi bisa dimulai dari barang yang pertama kali dilihat saat masuk ke rumah, contoh sarung bantal sofa, karpet atau gorden di ruang tamu. Masyarakat bisa menentukan tema atau warna yang diinginkan untuk memberikan suasana baru saat open house Lebaran nanti,” jelas Fifa.

Masyarakat dapat membeli sarung bantal sofa, karpet dan gorden dari para pelaku usaha di Tokopedia, seperti Vivere Collection, Classic Carpets Official, atau ACE Indonesia dengan beragam promo menarik dari Home Living Salebrations.

Baca juga: Berikut rekomendasi tempat wisata dingin di Indonesia di tengah cuaca panas

3. Tata ulang ruang makan.

Selain mempersiapkan ruang tamu, masyarakat juga bisa mulai mendekorasi ruang makan untuk open house Lebaran nanti.

Gunakan taplak dan dekorasi meja, seperti bunga atau lilin. Lengkapi juga dengan peralatan makan berharga terjangkau, namun punya kualitas tinggi dan desain elegan.

Brand lokal di Tokopedia, seperti Opus One dan Zen Tableware bisa menjadi pilihan penyedia peralatan makan, mulai dari piring, gelas, sendok, hingga cangkir berbahan keramik dengan beragam desain menawan untuk mempercantik meja makan di saat open house Lebaran.

Baca juga: Tokopedia luncurkan fitur baru 'Dipromosikan Affiliate'

4. Ganti furnitur yang sudah usang.

Menjelang Ramadhan, masyarakat juga bisa mengganti furnitur yang sudah usang termasuk di ruang makan.

Brand lokal PIRA atau Red Sun Furniture di Tokopedia menawarkan berbagai furniture seperti kursi atau meja makan dengan harga terjangkau.

“Untuk mempermudah masyarakat mendapatkan furnitur dengan harga terjangkau, Tokopedia menyediakan promo bombastis setiap jam 12 siang dengan diskon hingga 90 persen,” kata Fifa.

Baca juga: Tokopedia gelar kembali gelar konferensi 'START Women in Tech'

5. Cat ulang untuk ciptakan warna penuh arti di hari yang fitri.

“Mengecat ulang tembok bisa menciptakan suasana baru. Jika sudah menyiapkan anggaran untuk mengecat dinding rumah menjelang Lebaran, lakukan secepatnya agar saat open house nanti, bau dari cat baru tidak terlalu menyengat dan mengganggu tamu yang datang,” jelas Fifa.

Banyak sekali pelaku usaha di Tokopedia yang menyediakan peralatan mengecat tembok, misalnya, Toko Cat Warna Abadi dan Tirta Bangunan.

Jangan lupa juga untuk mempelajari cara menghitung biaya mengecat rumah agar tidak mengeluarkan anggaran berlebih.

Baca juga: Ini upaya Tokopedia cegah penjualan barang ilegal dan bajakan

Baca juga: Penjualan kolang-kaling hingga kelapa muda meningkat di Tokopedia

Baca juga: Berikut lima ide rayakan Tahun Baru lebih seru

Pewarta : Putri Hanifa
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2025