Jakarta (ANTARA) - Bintang Philadelphia 76ers, Joel Embiid, melantai lagi Rabu WIB, namun tak bisa membantu timnya menghindarkankekalahan 111-99 dari New York Knicks di Wells Fargo Center.


Pemain yang absen sembilan laga awal akibat cedera lutut kiri dan sanksi tiga pertandingan itu mengemas 13 poin dari 2 tembakan dan delapan lemparan bebas

Dia juga membuat 3 rebound, 5 assist, dan 1 blok selama 26 menit bermain. 

Embiid mengaku masih membutuhkan waktu untuk memulihkan kepercayaan diri dalam bermain agresif menggunakan lutut kiri yang bermasalah.

"Saya masih harus melewati tantangan mental ini, tetapi saya yakin bisa kembali ke performa terbaik pada waktunya,” kata Embiid seperti dikutip ESPN.

Kekalahan ini membuat Sixers menduduki posisi ke-14 klasemen Wilayah Timur dengan catatan menang-kalah 2-8, dan harus menghadapi Cleveland Cavaliers yang tak terkalahkan esok.



Absennya sejumlah pemain kunci seperti Paul George, yang juga cedera lutut kiri, dan Tyrese Maxey yang cedera hamstring, telah membuat Sixers mengawali musim secara buruk.

“Kami harus kembali fokus ke kesehatan para pemain, terutama mengingat kondisi cedera yang kami alami di awal musim ini,” ujar Embiid.

"Setelah semuanya kembali bermain, saya yakin kami bisa menciptakan peluang besar untuk meraih kemenangan.”

Knicks justru menunjukkan kestabilan dengan mengandalkan susunan pemain yang sama sepanjang musim ini, yakni Jalen Brunson, Josh Hart, Mikal Bridges, OG Anunoby, dan Karl-Anthony Towns, yang tampil gemilang dalam laga ini.

Towns yang menyumbangkan 21 poin, 13 rebound, dan 6 assist, memberi energi positif bagi Knicks sejak awal pertandingan.

Pewarta : Aditya Ramadhan
Uploader : Admin 1
Copyright © ANTARA 2024