Leverkusen VS Roma Berakhir Imbang 4-4

id Leverkusen VS Roma Berakhir Imbang 4-4, Daniele De Rossi, Miralem Pjanic, Iago Falque

Leverkusen VS Roma Berakhir Imbang 4-4

Penyerang Bayer Leverkusen Javier Hernandez (kanan) menggiring bola dikawal ketat oleh gelandang AS Roma Daniele De Rossi (kiri) saat keduanya melakoni laga lanjutan penyisihan Grup E Liga Champions di BayArena, Jerman, Rabu (21/10/2015) dini hari WI

Leverkusen, Jerman (Antara Kalteng) - Hujan gol mewarnai laga lanjutan penyisihan Grup E Liga Champions antara Bayer Leverkusen melawanAS Roma yang berakhir imbang 4-4 di BayArena, Jerman, Rabu dini hari WIB.

Empat gol untuk kubu tuan rumah disumbangkan Javier Hernandez, Kevin Kampl dan Ahmed Mehmedi, sedangkan Daniele De Rossi, Miralem Pjanic dan Iago Falque mencetak gol untuk Roma dalam laga ini.

Tuan rumah lebih dulu unggul pada menit 4, lewat titik putih hadiah wasit Viktor Kassai yang menghukum pemain belakang Roma Vasilis Torosidis atas tindakannya menghalau bola umpan silang Hakan Calhanoglu dengan tangan di area terlarang.

Hernandez dengan tenang menjadi algojo dari titik putih, menaklukkan penjaga gawang Wojciech Szczesny.

Chicarito -panggilan karib Hernandez- hanya butuh waktu 15 menit untuk menggandakan keunggulan Leverkusen menjadi 2-0 setelah menyelesaikan kerja sama satu dua sentuhan dengan Calhanoglu.

Akan tetapi tim tamu tak patah semangat setelah De Rossi yang memborong dua gol Roma di paruh pertama laga demi memaksa kedudukan berakhir 2-2 saat memasuki turun minum.

Usai turun minum, Roma justru berbalik mengambilalih inisiatif serangan dan membombardir pertahanan Leverkusen.

Hasilnya menit 54, Pjanic menyarangkan bola ke gawang kawalan Bernd Leno lewat eksekusi tendangan bebas nan ciamik.

Falque, yang baru masuk pada menit 62 menggantikan Mohamed Salah, memperbesar keunggulan Roma menjadi 4-2 saat menyelesaikan umpan matang Gervinho pada menit 73.

Dua menit sebelumnya, Falque hampir saja memperbesar keunggulan Roma lebih awal bila saja bola tandukannya tak membentur mistar gawang.

Meski unggul dua gol, Roma tak berniat mengendurkan serangan, bahkan memasukkan darah segar di lini depan dengan menurunkan Edin Dzeko menggantikan Gervinho.

Namun hal itu justru menjadi bumerang karena Leverkusen berhasil memperkecil kedudukan menjadi 3-4 saat Kampl menusuk ke kotak penalti dan melepaskan tendangan terarah yang tak mampu diantisipasi Szczesny pada menit 84.

Dua menit berselang, Mehmedi yang masuk pada menit 57 menggantikan Karim Bellarabi, mencetak gol keempat Leverkusen lewat sontekan mudah menyelesaikan umpan Wendell demi menyamakan kedudukan menjadi 4-4.

Leverkusen bahkan hampir berbalik kembali meraih keunggulan pada menit-menit rawan saat Hernandez memperoleh peluang usai melewati hadangan barisan pertahanan Roma, namun tendangan melengkungnya masih sedikit melebar dari gawang.

Berikut susunan pemain kedua tim seperti dikutip laman resmi UEFA.

Bayer Leverkusen (4-2-3-1): Bernd Leno (PG); Giulio Donati, Jonathan Tah, Kyriakos Papadopoulos, Wendell; Oemer Toprak (Vladlen Yurchenko), Christoph Kramer (Julian Brandt); Karim Bellarabi (Admir Mehmedi), Hakan Calhanoglu, Kevin Kampl; Javier Hernandez
Pelatih: Roger Schmidt

AS Roma (4-4-2): Wojciech Szczesny (PG); Vasilis Torosidis, Antonio Ruediger, Kostas Manolas, Lucas Digne; Alessandro Florenzi (Juan Iturbe), Radja Nainggolan, Daniele De Rossi, Miralem Pjanic; Mohamed Salah (Iago Falque), Gervinho (Edin Dzeko)
Pelatih: Rudi Garcia