Jakarta (ANTARA) - Film-film tentang gembong narkoba atau penggunaan obat terlarang menarik untuk disaksikan apalagi jika kisahnya diangkat dari kejadian nyata.
Dalam rangka memperingati Hari Anti Narkoba Internasional, ada beberapa film bertema narkoba yang patut untuk ditonton. Berikut ini adalah daftar film tentang narkoba yang tak hanya menyajikan kisah menarik tapi juga memacu adrenalin.
"American Made" (2017)
Film ini terinspirasi dari kisah nyata Barry Seal yang diperankan oleh Tom Cruise. Barry adalah seorang pilot yang menyelundupkan narkoba milik Pablo Escobar sekaligus bekerja untuk CIA pada tahun 1980-an. Meski demikian, Barry juga bersahabat dengan bos mafia dari Kartel Medellin ini.
Baca juga: Deretan lagu yang membahas tentang adiksi narkoba
Film ini disutradarai oleh Doug Liman dan dikemas dengan bumbu humor sehingga ceritanya sangat menghibur meski temanya cukup serius.
"Escobar: Paradise Lost" (2014)
Film ini bercerita tentang Nicko (Josh Hutcherson) dan saudaranya yang dipindah ke pinggiran pantai Kolombia. Nicko bertemu dengan seorang gadis bernama Maria (Claudia Traisac) yang tak lain adalah keponakan dari Pablo Escobar (Benicio Del Toro).
Nicko sendiri tak tahu seberapa besar kekuasaan Escobar dalam bisnis narkoba. Film ini diangkat dari kisah nyata yang disutradarai oleh Andrea Di Stefano.
Baca juga: Begini cara Tanta Ginting jauhi narkoba
"Limitless" (2011)
Film yang dibintangi oleh Bradley Cooper sebagai Edward Morra ini cukup berbeda dibanding dengan yang lain karane bergenre sci-fi. Di sini Edward menggunakan narkoba bernama NZT-48 yang berguna untuk memaksimalkan fungsi otak.
"Limitless" merupakan sebuah film adaptasi dari novel berjudul "The Dark Fields" karya Alan Glynn.
"The Drug King" (2018)
Film ini berkisah tentang Lee Doo Sam (Song Kang Ho), seorang penyelundup kelas teri asal Busan, Korea Selatan yang berubah menjadi raja narkotika hingga mampu melakukan ekspor ke Jepang dan China pada tahun 1970-an.
Baca juga: Konser virtual Slank ramaikan Hari Anti Narkoba Internasional
Tindakan kriminal yang dilakukan Lee Doo Sam membuat para penegak hukum di Korea ingin menangkapkanya termasuk seorang jaksa bernama Kim In Go (Cho Jung Seok).
"El Camino" (2019)
Film yang disutradarai oleh Vince Gilligan ini merupakan kisah lanjutan dari serial "Breaking Bad". Film tersebut bercerita tepat setelah episode terakhir dari serial musim kelimanya yakni upaya Jeese Pinkman (Aaron Paul) untuk lepas dari cengkraman Jack dan gengnya serta polisi.
Status Jesse pun tak hanya sebagai burunan polisi tapi juga kartel narkoba. Walter White sendiri tewas pada episode terakhir "Breaking Bad".
Baca juga: Tiga perempuan kurir narkoba di Bali ditangkap polisi
Baca juga: Direhabilitasi, proses hukum Dwi Sasono tetap berjalan
Baca juga: Bawa 500 gram sabu, pasutri ditangkap di kawasan Posko Libas Palangka Raya
Berita Terkait
Disneyland Shanghai akan hadirkan atraksi bertema Marvel pertama
Senin, 12 Agustus 2024 14:07 Wib
Prada hadirkan koleksi pakaian pria bertema kantor dan alam
Selasa, 16 Januari 2024 9:04 Wib
Hong Kong Disneyland hadirkan taman bertema Frozen pertama di dunia
Jumat, 17 November 2023 16:03 Wib
Jelang Piala Dunia U-17, warga Surabaya hias kampung bertema sepak bola
Kamis, 26 Oktober 2023 19:58 Wib
Converse luncurkan Chuck Taylor All Star Cruise bertema klasik santai
Minggu, 16 Juli 2023 14:23 Wib
Rakernas PDIP bertema "Fakir Miskin dan Anak Telantar"
Senin, 5 Juni 2023 14:26 Wib
Ini rekomendasi tontonan bertema perjuangan
Jumat, 19 Mei 2023 16:21 Wib
UNIQLO Indonesia luncurkan koleksi Fall/Winter bertema 'Today's Classics'
Kamis, 4 Agustus 2022 14:02 Wib