Jakarta (ANTARA) - Model Kim Kardashian meluaskan pangsa bisnisnya di dunia kecantikan melalui bisnis perawatan kulit atau skin care yang terus berkembang beberapa tahun terakhir.
Melansir Pagesix, Rabu, Kim mengajukan permohonan untuk menggunakan merek dagang bernama “SKKN by KIM” pada 30 Maret 2021 ke Kantor Merek Dagang dan Paten Amerika Serikat.
Wanita berusia 40 tahun itu nantinya tidak hanya fokus di perawatan kulit tapi juga akan mengisi lini perawatannya untuk rambut, kuku, parfum, hingga lilin aromaterapi.
Baca juga: Kim Kardashian dan Kris Jenner kolaborasi luncurkan parfum
Sebelumnya KIM dikenal karena produk kecantikannya yaitu “KKW Beauty” dan “KKW Fragrance”, selain itu ia berkutat juga di bisnis pakaian pembentuk tubuh dan pakaian sehari- hari lewat “Skims”.
Kim tentu akan menjadi saingan bisnis untuk perawatan tubuh milik adiknya yaitu Kylie Jenner yang juga telah mengeluarkan produk “KYLIE” pada 2019.
Selain itu ia pun akan bersaing dengan selebriti lainnya yang mengeluarkan produk perawatan tubuh yaitu Jennifer Lopez, Rihanna, dan yang terbaru Haley Baldwin yang juga akan merilis produk kecantikan pada tahun ini.
Berita Terkait
Kourtney Kardashian gunakan mantel di malam natal pasca persalinan
Rabu, 27 Desember 2023 9:21 Wib
Kourtney Kardashian dan Travis Barker sambut kehadiran bayi pertama
Minggu, 5 November 2023 15:47 Wib
Kim Kardashian beli liontin salib yang dikenakan Putri Diana
Kamis, 19 Januari 2023 9:10 Wib
Keluarga Kardashian rayakan malam Natal dengan penampilan Sia
Senin, 26 Desember 2022 16:23 Wib
Gaun Marilyn Monroe rusak setelah dikenakan Kim Kardashian?
Selasa, 14 Juni 2022 10:13 Wib
Kourtney Kardashian dan Travis Barker resmi menikah
Senin, 16 Mei 2022 9:31 Wib
Kim Kardashian kenakan gaun ikonik Marilyn Monroe di Met Gala 2022
Selasa, 3 Mei 2022 13:54 Wib
Kim Kardashian panggil pengacara terkait video intim yang bocor
Selasa, 12 April 2022 15:54 Wib