DPRD minta Pj Sekda Palangka Raya maksimal bantu roda pemerintahan

id Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Subandi, DPRD Kota Palangka Raya, DPRD, Kota Palangka Raya, Kalteng

DPRD minta Pj Sekda Palangka Raya maksimal bantu roda pemerintahan

Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Subandi (tiga dari kiri di barisan depan), pada saat berfoto bersama usai pelantikan Pj Sekda Kota Palangka Raya, di Ruang Peteng Kwruhei II, Kantor Wali Kota Palangka Raya, Selasa (5/11). ANTARA/HO-Sekretariat DPRD Palangka Raya.

Palangka Raya (ANTARA) - Ketua DPRD Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Subandi turut menghadiri pelantikan serta pengambilan sumpah dan janji Penjabat Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya, Arbert Tombak, Selasa (5/11).

Dalam pelantikan yang dipimpin langsung oleh Penjabat Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu tersebut, Subandi mengungkapkan dengan telah resmi menjadi Pj Sekda, Arbert Tombak diharapkan dapat membantu memaksimalkan jalannya roda pemerintahan agar lebih baik.

"Sebelumnya, saya menyampaikan ucapan selamat kepada Arbert Tombak atas pengangkatannya sebagai Pj Sekda Kota Palangka Raya. Semoga kedepan roda pemerintahan dapat berjalan lebih efektif dan optimal dalam melayani masyarakat," katanya di Palangka Raya.

Dia juga menekankan pentingnya koordinasi yang solid antara Sekda dan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kota Palangka Raya.

Hal tersebut dilakukan sebab sinergi yang kuat merupakan fsktor krusial dalam memastikan program-program prioritas berjalan lancar dan anggaran terserap maksimal.

"Dengan adanya kerja sama yang baik antara Sekda dan seluruh OPD di Kota Palangka Raya, target-target yang telah ditetapkan bisa tercapai dengan optimal," ujarnya.

Subandi pun berharap di bawah kepemimpinan Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu dan Pj Sekda Arbert Tombak, sinergi di antara pemerintah daerah semakin solid. Jika itu dilakukan, dirinya meyakini akan berpengaruh besar pada peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat serta terlaksananya program pemerintahan dengan lebih terarah dan rapi.

"Pelantikan ini diharapkan membawa semangat baru dalam meningkatkan kinerja pemerintahan di Kota Palangka Raya, dengan pelayanan yang lebih maksimal dan terkoordinasi baik," ujarnya.

Baca juga: UMKM di Palangka Raya diminta miliki terus memperkuat daya saing

Politisi partai Golkar ini juga meyakini bahwa Arbert Tombak memiliki kompetensi dan dedikasi yang tinggi untuk menjalankan tugasnya dengan baik.

Untuk itu, dia bersama jajaran anggota dewan siap mendukung penuh Pj Sekda dalam menjalankan tugasnya, demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kota Palangka Raya.

"Kami juga berharap Pj sekda dapat membantu Pj wali kota dalam menjalankan program-program pembangunan yang telah direncanakan, serta dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kota Palangka Raya," demikian Subandi.

Baca juga: Legislator Palangka Raya: Upaya penurunan stunting harus lebih gencar

Baca juga: Pentingnya menanamkan jiwa anti korupsi pada setiap anggota DPRD

Baca juga: Pemkot Palangka Raya tekan inflasi jelang HBKN