Jakarta (ANTARA) - Banyaknya kendaraan yang terendam banjir di sejumlah wilayah Jadetabek, karena tingginya intensitas hujan sejak Selasa (31/12) siang, membuat BMW Astra kemudian menyediakan layanan jemput untuk semua kendaraan BMW dan Mini yang terkena dampak banjir.

"Kami turut prihatin atas bencana yang terjadi di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Seperti yang kita ketahui banyak kendaraan roda empat yang terjebak banjir, diantaranya BMW dan MINI, oleh karena itu BMW Astra siap membantu pemilik BMW dan MINI mengevakuasi mobilnya yang terjebak banjir," ujar CEO BMW Astra, Fredy Handjaja dalam keterangan resminya di Jakarta, Kamis.

Fredy melanjutkan, bahwa pihak BMW Astra akan menambah jam kerja untuk memberikan pelayanan bagi pemilik kendaraaan BMW dan Mini yang terkena dampak bencana banjir dan yang membutuhkan pertolongan segera.

Baca juga: Cara kerja fitur parkir otomatis BMW 530i M Sport

"Kami juga akan perpanjang jam kerja hingga jam 6 sore sampai waktu yang akan ditentukan kemudian agar semua pemilik BMW yang mengalami masalah dapat ditangani dengan baik,” tambah Fredy.

Dalam kesempatan yang sama, Aftersales Manager BMW Astra, Budi Kurniawan mengimbau agar para pemilik kendaran yang terkena dampak banjir supaya tidak panik dan tidak terlalu buru-buru menyalakan kendaraan mereka setelah terendam air agar tidak memperburuk keadaan.

"Untuk para pemilik BMW dan MINI yang terjebak banjir harap tetap tenang dan tidak menyalakan mobilnya untuk menghindari masuknya air ke dalam mesin maupun korsleting listrik, setelah itu hubungi bengkel BMW Astra untuk dilakukan evakuasi dan penanganan lebih lanjut. BMW Astra juga akan bantu layani proses klaim jika Anda memiliki asuransi untuk mobil yang terdampak banjir," kata dia.

Dalam hal ini, pemilik kendaraan BMW dan MINI bisa menghubungi nomor kontak berikut untuk bisa dievakuasi;
-BMW Astra Sunter: 0812-1386-8632 dan 0815-1434-4909
-BMW Astra Cilandak: 0812-9172-169 dan 0815-9218-897
-BMW Astra Pluit: 0877-8749-4737 dan 0858-1131-3112
-BMW Astra Serpong: 0878-8999-7771 dan 0812-8380-246.

Baca juga: Rusak kantung udara, BMW tarik 360 unit mobilnya di China

Baca juga: BMW akan gunakan sel baterai senilai lebih dari 10 miliar euro

Baca juga: BMW didenda 8,5 juta euro karena masalah ini

 

Pewarta : KR-CHA
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024