London Taxi kini punya mobil listrik berjenis campervan

Selasa, 29 Juni 2021 12:23 WIB

Jakarta (ANTARA) - LEVC (London Electric Vehicle Company) yang dikenal sebagai produsen mobil ikonis London Taxi, telah merilis kendaraan lisrik dari varian campervan untuk pertama kalinya.

LEVC menghadirkan e-Camper yang mengacu pada desain VN5, dengan mengadopsi model jendela samping, atap pop-up yang dapat menampung dua orang dan memungkinkan orang untuk berdiri di dalam.

Dikutip dari CarsCoops, Selasa, terdapat dua baris bangku yang bisa diubah menjadi tempat tidur. Bangku belakang juga dapat digeser ke belakang untuk memaksimalkan ruang interior, sedangkan kursi depan dapat diputar 180 derajat untuk menghadap penumpang belakang.

Tidak hanya sampai disitu, e-camper juga memiliki meja lipat tengah dan lemari.

Baca juga: AirAsia Group berencana hadirkan taksi udara dan layanan pengiriman drone E-camper pertama dari LECV (ANTARA/CarsCoops)

LEVC tidak membahas banyak hal secara spesifik, tetapi van tersebut memiliki powertrain yang "memungkinkan pemilik melakukan perjalanan jarak jauh, di mana tidak ada infrastruktur pengisian terbatas." Daya jelajah mobil itu diprediksi lebih dari 400 kilometer.

Jika e-Camper menggunakan powertrain yang sama dengan VN5, maka tidak kemungkinan LEVC juga akan menghadirkan mesin bensin 1,5 liter dan motor listrik yang dipasang di belakang dengan baterai 31 kWh.

Baca juga: Hyundai dan Uber kembangkan taksi udara dengan pesawat kecil

Baca juga: Honeywell dan Denso akan produksi pesawat listrik untuk taksi udara

Pewarta : KR-CHA
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Fakta menarik dari 'Taxi Driver' jadi drakor dengan rating tinggi

25 April 2021 10:46 Wib, 2021

Ingin sewa mobil, grabcar online bisa

11 October 2018 17:15 Wib, 2018

Mau Pesan Taxi Blue Bird? Kini Go-Jek Siap Melayani

01 February 2017 14:11 Wib, 2017

Aktor Robert De Niro Bisnis Hotel Mewah Di London

16 May 2016 14:13 Wib, 2016

Aplikasi GrabTaxi Berhenti Beroperasi

10 February 2015 12:57 Wib, 2015
Terpopuler

Kalteng harus berani mencari pemimpin terbaik di Pilkada 2024

Kabar Daerah - 29 April 2024 15:52 Wib

Dokter Anak : Hindari pemberian paracetamol pada anak usai imunisasi

Lifestyle - 30 April 2024 17:43 Wib

Diduga peras investor Rp10 M, Kejati Bali OTT Bendesa Adat Berawa

Kabar Daerah - 3 jam lalu

Jubair Arifin siap maju Pilkada di Kotawaringin Barat

Kabar Daerah - 27 April 2024 17:32 Wib

Performa Sancho bawa Dortmund menang atas PSG di leg pertama

Olahraga - 02 May 2024 8:57 Wib