Ini lima wihara terbesar Indonesia penuh pesona

Selasa, 17 Mei 2022 17:33 WIB

Jakarta (ANTARA) - Hari Raya Waisak yang jatuh kemarin merupakan hari peringatan umat Buddha terhadap tiga peristiwa suci (tri suci) yang terjadi pada Buddha Gautama, yakni kelahiran, pencerahan sempurna dan kemangkatan (wafat). Indonesia punya wihara-wihara dengan pesona memukau yang bisa menjadi daftar tempat menarik untuk dikunjungi pada hari libur Anda mendatang. Berikut lima wihara indah di Indonesia yang bisa disambangi, dikutip dari siaran resmi Pegipegi, Selasa.

Baca juga: 31.206 pengunjung padati Ragunan saat libur Hari Raya Waisak

Maha Vihara Adhi Maitreya, Medan
Maha Vihara Adhi Maitreya merupakan salah satu wihara terbesar di Indonesia yang terletak di Medan. Wihara ini berlokasi di komplek perumahan Cemara Asri, Jalan Boulevard Utara No. 95-5, Medan, Sumatra Utara. Maha Vihara Adhi Maitreya terbagi menjadi tiga gedung utama yaitu; Buddha Sakyamuni, Bodhisatva Avalokitesvara, dan Bodhisatva Satyakalama. Arsitektur wihara yang unik membuatnya seolah-olah tidak berada di Indonesia melainkan seperti Negeri Tirai Bambu, China.

Pagoda Taman Alam Lumbini, Karo
Pagoda Taman Alam Lumbini memiliki arsitektur yang sangat indah seperti layaknya di Thailand atau Myanmar. Replika Pagoda Shwedagon atau Pagoda Dagon Emas ini berada di Desa Tongkoh, Berastagi, Karo, Sumatra Utara. Pagoda ini memiliki warna keemasan yang membuatnya tampak megah meski dari kejauhan.

Vihara Padepokan Dhammadipa Arama, Batu
Vihara Padepokan Dhammadipa Arama merupakan wihara tertua dan terbesar di Kota Batu. Wihara ini berada di atas lahan 5 hektare yang terletak di dataran tinggi. Hal ini membuat Vihara Padepokan Dhammadipa Arama memiliki nuansa yang sejuk, nyaman, dan menenangkan untuk melakukan ibadah. Vihara ini berlokasi di Dusun Ngandat, Desa Mojorejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur.

Baca juga: Sebanyak 1.252 narapidana buddha terima Remisi Khusus Waisak

Maha Vihara Mojopahit, Mojokerto
Maha Vihara Mojopahit dikenal sebagai wihara yang memiliki patung Buddha yang sedang berbaring ketiga terbesar di Asia. Wihara ini berlokasi di Desa Bejijong, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto, Provinsi Jawa Timur. Maha Vihara Mojopahit ini dibangun di atas lahan seluas 20.000 meter persegi dengan bangunan utama yang bergaya arsitektur Jawa dan beratapkan joglo.

Vihara Buddha Dharma & 8 Pho Sat, Bogor
Vihara Buddha Dharma & 8 Pho Sat ini memiliki patung Buddha Tidur atau yang dikenal sebagai Sleeping Buddha dengan panjang 18 meter dan tinggi 3,75 meter. Wihara ini berlokasi di Kampung Jati, Jalan Raya Parung, Tonjong Halang, Tonjong, Kecamatan Tajur Halang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Vihara Buddha Dharma & 8 Pho Sat juga memiliki 2.800 patung Rupang Buddha di dalam 4 etalase.

Baca juga: Umat Buddha di Sampit ikuti ibadah Waisak secara virtual

Baca juga: Kunjungi Ragunan saat libur Waisak tembus 10.331 orang

Baca juga: Jadikan hari raya Tri Suci Waisak perekat tali persaudaraan

Pewarta : Nanien Yuniar
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Korban jelaskan kronologi penganiayaan di Wihara

01 October 2022 14:01 Wib, 2022

Teroris Incar 50 Wihara Di Jakarta

01 January 2014 18:50 Wib, 2014
Terpopuler

Legislator Gumas dukung 10 program pokok PKK

Kabar Daerah - 21 jam lalu

Pemkab Barito Utara dapat 3.424 formasi untuk rekrutmen CPNS dan PPPK

Kabar Daerah - 15 May 2024 16:41 Wib

Masyarakat Sebangau Kuala harapkan program peningkatan ekonomi

Kabar Daerah - 13 jam lalu

Halikinnor santai tanggapi langkah Irawati mendaftar ke sejumlah parpol

Kabar Daerah - 16 May 2024 7:06 Wib

Pendaftar bakal paslon perseorangan Bupati-Wakil Bupati Katingan nihil

Kabar Daerah - 14 May 2024 5:41 Wib