Begini cara Starbucks rayakan HUT Kemerdekaan RI

Selasa, 9 Agustus 2022 10:43 WIB

Jakarta (ANTARA) - Starbucks Indonesia meluncurkan koleksi merchandise lokal terbarunya, "Beauty of Indonesia", yang terinspirasi dari kekayaan budaya Tanah Air dalam menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-77.

"Perayaan Hari Kemerdekaan selalu menginspirasi orang-orang untuk lebih mencintai negaranya. Kami wujudkan dengan memperkenalkan koleksi merchandise terbaru Starbucks yang dari segi desainnya sudah sangat kental dengan suguhan budaya Indonesia," ujar CMO PT Sari Coffee Indonesia Liryawati dalam keterangannya, Selasa.

Baca juga: Starbucks Refreshers hadirkan dua minuman dengan kesegaran stroberi

Keberadaan koleksi ini turut didukung oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).

"Kami berterima kasih atas usaha, antusiasme Starbucks dalam memperkenalkan dan mempopulerkan budaya Indonesia melalui koleksi merchandise-nya. Ini konsisten dengan tujuan kami untuk mendorong inovasi dan kreativitas budaya para kaum muda. Kami berharap agar semakin banyak pelaku usaha yang terinspirasi untuk menjaga dan melestarikan budaya Indonesia secara berkelanjutan di masa yang akan datang," ujar Sekretaris Direktorat Jenderal Kebudayaan Kemendikbudristek Fitra Arda.

Selain itu, Starbucks juga berkolaborasi dengan dua seniman Indonesia yaitu Naela Ali dan Hari Prasetyo untuk mengekspresikan dan menampilkan karya-karyanya dalam empat desain berbeda.

"Dengan kolaborasi kreatif ini, kami berharap agar dapat memperkuat misi kami untuk selalu menginspirasi dan menumbuhkan semangat kemanusiaan di tengah komunitas yang kami layani," kata Liryawati.

Baca juga: Starbucks hadirkan menu baru rayakan dua dekade di Indonesia

Naela Ali adalah seorang desainer grafis, ilustrator, dan pengusaha muda asal Jakarta. Gayanya dicirikan oleh banyak karya sederhana dan modern yang dibuat dengan teknik cat air.

Ide Starbucks untuk menuangkan kekayaan budaya Nusantara ini disambut baik oleh tangan kreatif Naela sehingga bersama melahirkan koleksi "People of Indonesia" yang menggambarkan keragaman suku bangsa di Tanah Air, dan "Flora and Fauna of Indonesia" yang menggambarkan flora dan fauna Indonesia yang unik dan eksotis.

Sementara itu, Hari Prasetyo, atau yang biasa disebut Hari Prast, adalah seorang ilustrator dan komikus asal Tulungagung, Jawa Timur yang dikenal dengan gaya ilustrasi ligne clare. Karya seninya dapat ditemukan pada desain "Landmark of Indonesia" yang mewakili landmark terkenal dan ikonis di Indonesia dan "Culture of Indonesia" yang menampilkan beragam makanan dan budaya Indonesia.

Koleksi ini terdiri dari empat desain tumbler dan 2 desain mug. Semua koleksi tumbler tersedia mulai 8 Agustus, sedangkan mug akan tersedia tanggal 12 Agustus di semua gerai Starbucks di Indonesia selama persediaan masih ada.

Baca juga: Starbucks hadirkan gerai pertamanya di dua daerah ini

Baca juga: Starbucks dan LINE FRIENDS hadirkan koleksi edisi terbatas

Baca juga: Volvo dan Starbucks kerja sama jaringan pengisian kendaraan listrik

Pewarta : Arnidhya Nur Zhafira
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Jenama Judydoll resmi hadir di Jakarta X Beauty 2024

06 June 2024 17:55 Wib

Classy Ride and Beauty With Filano hadir lagi di Banjarmasin

21 May 2024 4:55 Wib

Vorta Beauty Clinic buka cabang terbaru di PIK

07 May 2024 8:32 Wib

Buttonscarves Beauty hadirkan parfum kolaborasi dengan Nagita Slavina

27 March 2024 15:22 Wib

Sociolla Award 2023 merilis Beauty Award bagi pecinta kecantikan

13 December 2023 12:37 Wib
Terpopuler

Basirun resmi dilantik jadi Wakil Ketua I DPRD Kota Palangka Raya

Kabar Daerah - 18 November 2024 13:22 Wib

KPK panggil mantan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor

Kabar Daerah - 19 November 2024 8:37 Wib

Timnas futsal putri Indonesia lumat Myanmar

Olahraga - 20 November 2024 8:10 Wib

Ragnar Oratmangoen tekankan pentingnya konsistensi usai tekuk Saudi

Olahraga - 21 November 2024 5:31 Wib

Kedubes Arab Saudi kembali berangkatkan 50 WNI umrah gratis

Kabar Daerah - 21 November 2024 19:48 Wib