Buntok (ANTARA) - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Barito Selatan, Kalimantan Tengah belum menemukan pelanggaran dalam pelaksanaan pemungutan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS).

"Hingga saat ini kami masih menemukan sesuatu yang mengarah pada pelanggaran dalam pelaksanaan pemungutan suara," kata Ketua Bawaslu Barito Selatan, Suwarsono saat mengikuti penjabat bupati melakukan peninjauan ke sejumlah TPS, di Buntok, Rabu.

Dia menyebut, petugas dari Bawaslu Barito Selatan dari malam pun sudah melaksanakan patroli ke sejumlah TPS yang ada di daerah ini dan berdasarkan hasil pemantauan, setiap TPS sudah siap dalam melaksanakan pemungutan suara pilkada serentak 2024 ini.

"Berdasarkan hasil pemantauan yang telah dilakukan pada sejumlah TPS, kita belum menemukan hal-hal yang mengarah pada pelanggaran," ucapnya.

Hal itu mengingat, pihaknya sudah sejak dini melakukan upaya pencegahan agar pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara pada setiap TPS berjalan sesuai dengan prosedur dan regulasi.

"Kita juga dalam pelaksanaan pemungutan suara ini telah menempatkan satu orang petugas pada setiap TPS untuk mengawasi pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara," kata Suwarsono.

Acara peninjauan sejumlah TPS yang dilaksanakan Penjabat Bupati Barito Selatan, DR Deddy Winarwan tersebut dihadiri Forkopimda, kepada organisasi perangkat daerah (OPD) serta Ketua KPU Barito Selatan, Roslina.

Baca juga: Penjabat Bupati Barsel pemungutan suara di Dusun Selatan

Berdasarkan hasil penetapan KPU Barito Selatan beberapa waktu lalu, ada sebanyak tiga pasangan calon bupati dan calon wakil bupati yang menjadi peserta pilkada di wilayah kabupaten setempat pada 2024 ini.

Untuk pasangan calon bupati dan calon wakil bupati nomor urut satu, H. Pe'i-Ina Prayawati, dan pasangan calon nomor urut dua, Juana-Tini Rusdihatie, sedangkan pasangan calon nomor urut tiga, Eddy Raya Samsuri-Khristianto Yudha.

Baca juga: Waket DPRD Barito Selatan harap Pilkada berjalan lancar

Baca juga: Jelang pemungutan suara, KPU Barsel gelar doa bersama lintas agama

Baca juga: Polres Barsel turunkan 273 personel amankan Pilkada 2024


Pewarta : Bayu Ilmiawan
Uploader : Admin 3
Copyright © ANTARA 2024