Puruk Cahu (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Murung Raya, Kalimantan Tengah mulai menyusun dan membahas Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) yang diselaraskan dengan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Murung Raya periode 2025-2030.
Kegiatan pembahasan itu sendiri dilaksanakan melalui rapat koordinasi (Rakor) yang dipimpin langsung oleh Bupati Murung Raya Heriyus dan dilaksanakan di Aula Setda Gedung A di Puruk Cahu, Selasa (11/3).
"Banyak hal yang harus kita cermati untuk melaksanakan visi-misi sembilan program prioritas yang perlu dimasukkan ke dalam RPJMD, mengingat kebijakan efisiensi anggaran yang harus dilaksanakan," kata Heriyus.
Dalam kesempatan itu, Heriyus menekankan agar dalam penyusunan RPJMD 2025-2030 harus dipertajam sesuai dengan visi misi dirinya bersama wakil bupati, sehingga program yang dilaksanakan oleh semua perangkat daerah terlaksana sesuai dengan RPJMD tersebut.
Dia mengatakan sembilan program unggulan yang sudah dijanjikannya kepada masyarakat harus menjadi prioritas dari setiap perangkat daerah teknis yang memiliki tugas fungsi yang berhubungan itu, dan harus terlaksana dengan tuntas.
"Saya berharap masing-masing kepala perangkat daerah turut mencermati program prioritas apa saja yang bisa dipersiapkan dengan cepat untuk dilaksanakan sehingga tepat sasaran dan dapat segera dapat dinikmati masyarakat akan manfaatnya," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Kabupaten Murung Raya, Ferry Hardi mengatakan saat ini RPJMD masih dalam proses penyusunan rancangan awal dan berlanjut ke tahapan memasukan visi dan misi kepala daerah periode 2025-2030.
Baca juga: DPRD Murung Raya bahas pedoman pemberian ganti rugi tanam tumbuh
Di mana pihaknya hari ini melakukan penajaman terhadap apa yang menjadi target kinerja kita sampai 2030 terkait dengan sembilan program unggulan karena ini adalah sesuatu yang baru, baru bukan berarti programnya baru tetapi ada beberapa hal yang perlu penajaman lebih jauh.
"Seperti program Pra Kerja sesuatu yang baru tetapi yang lain adalah perluasan atau penajaman lebih jauh lagi," ujar Ferry.
Dalam acara Rakor tersebut juga dihadiri Wakil Bupati Murung Raya, Rahmanto Muhidin, Sekretaris Daerah Hermon dan juga Kepala Perangkat Daerah lingkup Pemkab Murung Raya serta tamu undangan lainnya.
Baca juga: Pemkab Murung Raya usul tiga raperda ke DPRD
Baca juga: Pemkab Murung Raya potong anggaran perjalanan dinas 50 persen
Baca juga: DPRD Murung Raya bahas pedoman pemberian ganti rugi tanam tumbuh