Bulan lalu, Samsung mengungkapkan rencananya memperkenalkan smartphone berlayar curved pada Oktober seiring upayanya menjadi yang terdepan dalam membuat inovasi perangkat keras di tengah pertumbuhan pasar smartphone high-end yang lambat.
Layar curved saat ini sedang dalam tahap awal pengembangan dan memungkinkan desain-desain membengkok atau melipat yang pada akhirnya memungkinkan gadget mobile dan lainnya bisa beralih ke bantuk baru (yang tidak biasa) yang dapat mengubah secara radikal pasar smartphone high end.
LG Display mengatakan produksi layar curved top to bottom (melengkung dari atas ke bawah) enam inchi telah dimulai, seperti diungkapkan pada Senin. LG Electronics berencana merilis smartphone layar curved pada November, kata seorang sumber.
Di sisi lain, ponsel Samsung juga didesain dengan layar curved side to side (melengkung dari samping ke samping).
Januari silam, Samsung memamerkan produk prototipe dengan layar fleksibel yang bentuknya dapat berubah-ubah.
Hingga kini, belum diketahui berapa biaya produksi untuk menghasilkan smartphone curved dengan biaya terjangkau, termasuk panel display yang tipis dan tahan panas.
Layar curved telah tersedia pada televisi layar besar yang sudah dijual untuk publik. Samsung dan LG Electronics mulai menjual OLED TV curved tahun ini dengan harga yang dibanderol sekitar 9.000 dolar AS.
Penerjemah: Nanien Yuniar