Ciptakan lapangan pekerjaan, Pemkab Pulpis terus berupaya dorong investor masuk

id Sekda Pulpis Syaripudin,lapangan pekerjaan,PT Nagabhuana

Ciptakan lapangan pekerjaan, Pemkab Pulpis terus berupaya dorong  investor masuk

Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Kabupaten Pulang Pisau, kalimantan Tengah, Syaripudin (Foto Antara Kalteng/Adi Waskito)

Masih banyak masyarakat yang salah kaprah, karena menganggap pemerintah sebagai pencipta lapangan pekerjaan
Pulang Pisau (Antaranews Kalteng) - Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah Kabupaten Pulang Pisau, kalimantan Tengah, Syaripudin mengatakan pemerintah hanya berusaha memfasilitasi dan mendorong terciptanya lapangan pekerjaan bagi para pencari kerja yang ada di daerah setempat. 

"Masih banyak masyarakat yang salah kaprah, karena menganggap pemerintah sebagai pencipta lapangan pekerjaan," kata Syaripudin di Pulang Pisau, Senin.

Menurut Syaripudin, salah satu peran pemerintah dalam memfasilitasi terciptanya lapangan pekerjaan itu adalah dengan mendorong masuknya para investor dari luar daerah di kabupaten setempat.

"Diantaranya dengan memberikan kemudahan bagi para investor yang ditunjang dengan kelengkapan sarana dan prasarana infrastruktur di daerah," katanya.

Letak geografis kabupaten setempat, terang Syaripudin, cukup menjanjikan dengan tersedianya pelabuhan laut dan sumber daya alam di daerah setempat yang memiliki potensi untuk dikembangkan.


Salah satu investor yang membuka lapangan pekerjaan dalam waktu dekat yakni PT Naga Buana Aneka Piranti yang mendirikan salah satu pabrik yang bergerak di bidang perkayuan di Desa Buntoi Kecamatan Kahayan Hilir.

Berdirinya pabrik pengolahan kayu ini, ucap Syaripudin, tentunya bisa dimanfaatkan oleh masyarakat di daerah setempat yang mana bisa menyerap ribuan tenaga kerja.

"Masuknya investor ini adalah salah satu upaya yang dilakukan pemerintah untuk mendorong terciptanya lapangan pekerjaan, sehingga bukan pemerintah yang menciptakan lapangan kerja," tandasnya.

Syaripudin berharap para pencari kerja tidak hanya berharap untuk menjadi aparatur sipil Negara (ASN) semata yang jumlahnya sangat terbatas. Masih banyak peluang lain dengan memanfaatkan sumber daya alam yang ada.