Ini bahaya bakteri pada ponsel

id bakteri,ponsel,bahaya,penyakit,bersihkan ponsel

Ini bahaya bakteri pada ponsel

Ilustrasi bermain ponsel. (Pexels)

Jakarta (Antaranews Kalteng) - Bakteri, kuman bisa hinggap di mana saja termasuk smartphone, walau memang tak semuanya berbahaya.

"Tidak biasa bahwa bakteri seperti di permukaan telepon akan membuat kita sakit," kata Emily Toth Martin, asisten profesor epidemiologi di University of Michigan.

Kuman penyebab penyakit — termasuk jenis yang menyebabkan keracunan makanan, masuk angin dan infeksi lainnya — hanya bisa membuat Anda sakit jika masuk ke tubuh Anda, kata Philip Tierno, seorang profesor mikrobiologi klinis dan patologi di Langone School of Medicine, New York University. 

Mahluk ini menempel ke tangan kemudian pindah ke makanan yang kita masukkan ke mulut, atau bisa juga menempel ke bagian tubuh lain misalnya jika Anda menyentuh telinga, lubang hidung atau istirahat di kulit Anda, seperti luka dan goresan. 

Smartphone adalah "kendaraan yang secara efektif dapat menransfer organisme yang menular," kata Tierno.

Jadi seberapa sering Anda harus membersihkan ponsel Anda? 

Tergantung di mana Anda berada dan bagaimana Anda menangani perangkat. Jika Anda tidak pernah menggunakan smartphone saat makan, maka Anda tidak harus rajin membersihkan perangkat.

Tetapi jika Anda cenderung menggunakan alat ini sepanjang waktu — termasuk saat makan — membersihkannya setiap hari dengan desinfektan adalah ide yang bagus. 

"Saya membersihkan milik saya dua kali sehari, satu kali di pagi hari dan satu kali di malam hari," tutur Tierno.

Pembersihan teratur dapat sangat bermanfaat jika Anda menggunakan penutup telepon karet; bakteri cenderung lebih mudah melekat pada material itu daripada ke komponen logam, kaca, atau plastik keras ponsel.

Jika Anda khawatir cairan pembersih akan merusak perangkat Anda, produsen smartphone menyarankan untuk mematikan ponsel sebelum membersihkannya sekaligus menghindari cairan masuk ke port pengisian perangkat atau bukaan lainnya. 

Selain itu, sebaiknya jangan semprotkan disinfektan langsung ke perangkat, tetapi gunakanlah kain bersih atau tisu.

"Saya sudah melakukan ini sejak lama, dan saya tidak pernah merusak ponsel saya," kata Tierno.

Jika semua ini menyulitkan, ada solusi yang lebih sederhana yakni cucilah tangan sebelum makan dan tinggalkan ponsel di saku Anda saat makan. Demikian seperti dilansir Time.