Jakarta (ANTARA) - Jony Ive, desainer kawakan iPhone sejak generasi awal, mundur dari Apple tahun ini dan peruahaan belum mengumumkan penerus Ive.
"Jony adalah sosok tunggal di dunia desain dan perannya dalam menghidupkan kembali Apple tidak bisa dilebih-lebihkan, dari rancnagan iMac pada 1998 sampai iPhone. Belum lagi ambisinya untuk Apple Park, tempatnya mencurahkan energi dan perhatian selama ini," kata CEO Apple, Tim Cook, dalam keterangan pers di blog resmi Apple, dikutip Jumat.
Ive mundur dari Apple untuk membuat perusahaan independen yang bergerak dalam desain gawai, Apple akan menjadi salah satu klien perdana Ive.
"Apple akan terus merasakan bakat Jony dengan bekerja langsung dalam proyek eksklusif, bersama timnya yang brilian. Setelah bertahun-tahun kerja bersama, saya senang hubungan kami terus berevolusi dan saya menantikan kerja sama dengan Jony lagi," kata Cook.
Ive seorang desainet kawakan di bidang teknologi, hasil karyanya antara lain dijumpai di perangkat Mac, iPod dan iPhone.
"Setelah hampir 30 tahun dan proyek yang tidak terhitung, saya bangga sekali terhadap hasil kerja kami yang membuat tim desain, proses dan budaya di Apple tanpa tandaingan. Apple hari ini semakin kuat, semakin giat dan semakin berbakat dalam sejarah Apple," kata Ive.
Tim yang berada di bawah asuhan Jony Ive semasa di Apple antara lain adalah wakil direktur desain industri Evans Hankey dan wakil direktur desain antarmuka Alan Dye. Setelah Ive keluar, mereka akan melapor ke COO Apple, Jeff Williams.
Hankey dan Dye telah lama berada dalam tim desain Apple, sementara Williams memipin pengembangan Apple Watch.
"Tim akan semakin maju di bawah pimpinan Evans, Alan dan Jeff, kolaborator terdekat saya. Saya sangat percaya pada kolega desainer di Apple, yang akan tetap menjadi teman baik saya. Saya menantikan bekerja sama dengan mereka lagi" kata Ive.
Laman Financial Times melaporkan Jony Ive akan mendirikan perusahaan LoveFrom. Transisi kepemipinan di Apple akan mulai tahun ini, sementara LoveFrom akan diluncurkan pada 2020.
Berita Terkait
Shopee hadirkan High-End Brands, bertabur desainer papan atas
Minggu, 21 Januari 2024 9:46 Wib
Berikut sederet desainer Indonesia yang karyanya dipakai artis mancanegara
Rabu, 17 Januari 2024 17:52 Wib
Pemkab Barut adakan pelatihan menjahit dengan mesin dan desainer grafis muda
Kamis, 13 Juli 2023 19:53 Wib
Hadiri Festival Film Cannes Prancis, Cinta Laura gunakan busana desainer asli Indonesia
Senin, 22 Mei 2023 22:09 Wib
Kemenperin dan legislator gelar pelatihan desainer grafis di Lamandau
Rabu, 15 Maret 2023 5:49 Wib
Desainer Australia pamerkan koleksi mode ramah lingkungan di JFW 2023
Minggu, 30 Oktober 2022 13:25 Wib
JFW akan suguhkan 'modest fashion' yang kaya akan kreativitas
Minggu, 16 Oktober 2022 8:45 Wib
Karina Ghimas resmi buka butik pertamanya
Selasa, 27 September 2022 16:04 Wib