Depe jabat Wakil Ketua DPRD Bartim

id Dprd bartim, bartim, barito timur, tamiang layang, wakil ketua dprd, demokrat, depe

Depe jabat Wakil Ketua DPRD Bartim

Penyerahan surat penugasan kepada Depe sebagai Wakil Ketua DPRD Barito Timur periode 2019-2024 di Palangka Raya, Jumat (6/9/2019). (ANTARA/Facebook/Depe)

Tamiang Layang (ANTARA) - Akhirnya Depe menerima surat penugasan sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah periode 2019-2024, dari Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono dan Sekretaris Jendral Hinca.

"Penyerahan dilaksanakan secara simbolis oleh Ketua DPD Partai Demokrat Kalteng Nadalsyah didampingi Sekretaris Junaidi di kantor DPD Partai Demokrat di Palangka Raya," kata Depe saat dihubungi dari Tamiang Layang, Sabtu.

Menurutnya surat penugasan yang diterima itu, secepatnya akan diserahkan kepada Sekretariat DPRD Barito Timur untuk diproses sesuai ketentuan yang berlaku.

Setelah dilantik menjadi Wakil Ketua II DPRD Barito Timur bersamaan dengan unsur pimpinan lainnya, Depe menyatakan siap mengabdikan diri untuk membangun Barito Timur dengan mengutamakan kepentingan masyarakat.

Selain itu, dirinya siap melaksanakan tugas dengan tetap amanah dan sebaik-baiknya, berpatokan pada ketentuan perundang-undangan yang berlaku. Dalam karir politiknya, Depe merupakan kader Partai Demokrat yang kini juga menjabat sebagai Ketua Partai Demokrat Barito Timur.

Pada pemilu legislatif 2014, Partai Demokrat mampu menempatkan tiga perwakilan terbaiknya ke kursi DPRD Barito Timur, yakni Depe, Raran dan Surdi. Perolehan suara partai berlambang mercy itu, mendapat peringkat ketiga dan menduduki posisi Wakil Ketua DPRD Barito Timur periode 2014-2019 yang dijabat Raran.

Depe, Raran dan Surdi terpilih kembali sebagai anggota DPRD Barito Timur periode 2019-2024 pada pemilu legislatif 2019 kemarin. Pada pemilu legislatif itu, Partai Demokrat kembali masuk tiga besar dengan perolehan suara sebanyak 8.600 suara lebih. Kini, Partai Demokrat menunjuk Depe untuk menjabat Wakil Ketua DPRD Barito Timur periode 2019-2024.

"Terima kasih kepada warga Barito Timur, atas dukungannya kini saya telah menerima amanah dan penugasan dari Partai Demokrat. Saya siap melaksanakannya dengan baik-baiknya untuk membangun Barito Timur dan menjadikannya semakin jaya," tegasnya.