Lewat serial Netflix 'So Not Worth It' Youngjae GOT7 debut jadi aktor

id Youngjae GOT7 , serial Netflix 'So Not Worth It' ,Lewat serial Netflix 'So Not Worth It' Youngjae GOT7 debut jadi aktor

Lewat serial Netflix 'So Not Worth It' Youngjae GOT7 debut jadi aktor

Cuplikan sitkom "So Not Worth It" (2021). (Netflix)

Jakarta (ANTARA) - Personel grup idola K-pop GOT7 Choi Youngjae memulai debutnya sebagai seorang aktor melalui serial original Netflix mendatang bertajuk "So Not Worth It".

Dikutip dari Soompi, Kamis, serial komedi situasi (sitkom) ini juga turut dibintangi oleh Park Se Wan, Shin Hyun Seung, Minnie (G)I-DLE, dan Han Hyun Min.

"So Not Worth It" sendiri merupakan komedi situasi tentang sekelompok siswa multinasional yang tinggal bersama di sebuah asrama universitas di Seoul.

Serial ini akan disutradarai oleh Kwon Ik Joon, yang memiliki pengalaman mengerjakan komedi situasi Korea hit seperti "Three Guys and Three Girls" dan "Nonstop".

Sementara itu, Kim Jung Sik, yang telah mengerjakan sitkom seperti "High Kick!", "Potato Star 2013QR3", dan "Smashing on Your Back", akan mengarahkan episode tertentu.

Baca juga: Alasan YoungJae GOT7 daftar jadi pendonor organ

Serial sitkom ini sedang ditulis oleh Seo Eun Jung ("Soonpong Clinic," “New Nonstop”) dan Baek Ji Hyun ("Nonstop" Musim 1-3, "Rude Miss Young Ae").

Park Se Wan akan memainkan peran "Se Wan", seorang asisten pengajar yang bertanggung jawab untuk mengelola asrama. Shin Hyun Seung akan memainkan peran "Jamie", seorang siswa baru di asrama dari Amerika.

Youngjae GOT7 akan memerankan "Sam" -- putra presiden rantai makanan global tteokbokki yang besar di Australia. Lalu, Minnie (G)I-DLE akan berperan sebagai "Minnie," seorang siswa dari Thailand yang memiliki banyak fantasi menonton drama Korea.

Han Hyun Min akan berperan sebagai "Hyun Min", seorang siswa Korea yang tidak memiliki kewarganegaraan yang tidak dapat memasuki asrama dan harus pergi ke sekolah selama lima jam setiap hari.

"So Not Worth It" sendiri dijadwalkan tayang di Netflix pada tahun ini.

Baca juga: Youngjae absen dati GOT7 untuk beberapa waktu

Baca juga: Yugyeom GOT7 resmi gabung agensi AOMG

Baca juga: Jinyoung GOT7 kembali berakting lewat serial drama 'Devil Judge'