Jakarta (ANTARA) - Konsultan warna dan citra Oya Miranti membagikan sejumlah tips memadupadankan busana agar sesuai dengan warna diri masing-masing individu untuk menunjang penampilan.
Tes dengan kain berwarna emas dan silver menjadi salah satu alternatif karena tes ini cenderung lebih mudah dilakukan untuk menentukan warna undertone skin. Jika kulit terlihat lebih cocok saat dipadukan dengan kain berwarna emas, maka orang tersebut masuk ke dalam kategori warm undertone skin.
Sebaliknya, jika kulit lebih cocok dipadukan dengan kain berwarna silver, maka orang tersebut masuk ke dalam kategori cool undertone skin.
“Pertama, tentukan dulu secara DNA kita, yaitu warna yang berhubungan dengan diri kita yang sudah ada. Salah satunya dengan menemukan undertone skin kita atau kulit dalam,” katanya.
Ada dua jenis undertone skin yang perlu diketahui, yakni cool undertone skin dan warm undertone skin dengan dua pilihan color season.
Untuk warna lebih terang, jenis ini termasuk ke dalam golongan warm undertone skin dengan pilihan warna musim semi dan musim gugur, sedangkan warna lebih gelap cocok digunakan untuk individu yang masuk ke dalam golongan cool undertone skin dengan pilihan warna musim panas dan musim dingin.
Setelah menentukan undertone skin, tentukan jenis acara yang ingin dihadiri, misalnya acara formal atau acara informal. Sesuaikan warna busana dengan pesan atau tujuan yang ingin disampaikan untuk mempertegas penampilan.
Baca juga: Tips padu padan pakai 'waist bag'
Misalnya ketika berkencan, seseorang bisa menggunakan warna pink untuk kesan romantis, sementara ketika bekerja, cari warna-warna yang lebih gelap.
Baca juga: Tips padu padan busana dengan mudah
Baca juga: Tips padu padan tas bermotif dengan busana
Baca juga: Tips padu padankan busana Ramadhan