Logo Header Antaranews Kalteng

Pemkab Lamandau optimalkan persiapan jelang Hari Raya Idul Fitri

Kamis, 27 Maret 2025 10:21 WIB
Image Print
Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra mengikuti rakor yang dipimpin Gubernur Kalteng Agustiar Sabran. (ANTARA/HO-Pemkab Lamandau)

Nanga Bulik (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah (Kalteng) terus mengoptimalkan persiapan menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah atau tahun 2025.

Salah satu yang dilakukan adalah dengan menyelaraskan persiapan bersama jajaran lintas sektor, termasuk Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah.

Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra turut mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Pemerintah Daerah dan Forkopimda se-Kalimantan Tengah dalam rangka persiapan menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H.


Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, secara luring dan daring, serta dipimpin langsung oleh Gubernur Kalteng Sugianto Sabran didampingi Wakil Gubernur Edy Pratowo dan Forkopimda.

Dalam arahannya, Gubernur menekankan sejumlah hal penting, antara lain memastikan jalur mudik aman dan nyaman, serta memperhatikan kondisi infrastruktur jalan.


"Siapkan rest area, menjamin ketersediaan bahan pokok, serta menjaga ketertiban lalu lintas," pintanya.

Pada rakor tersebut juga dipaparkan kesiapan lintas sektor, di antaranya Polda Kalteng yang akan menggelar Operasi Ketupat Telabang dengan mengadakan apel kesiapan sarana prasarana dan personel. Sebanyak 48 pos pengamanan akan disiapkan dengan dukungan total 1.864 personel.

Selain itu, Komandan Korem 102/Panju Panjung, Kejati Kalteng, Kepala Badan Intelijen Negara Daerah Kalteng, Kepala BPS Kalteng, serta perwakilan dari Pemerintah Kabupaten/Kota se-Kalimantan Tengah turut menyampaikan paparan terkait kesiapan sektor masing-masing dalam menghadapi Hari Raya Idul Fitri 1446 H.

Menutup rapat koordinasi, Gubernur Kalteng menegaskan pentingnya koordinasi lintas sektor dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama Idul Fitri.



Pewarta :
Editor: Admin 1
COPYRIGHT © ANTARA 2026